Sulit membedakan antara cinta sejati dengan cinta monyet? Terkadang kita suka bingung apakah pasangan adalah cinta sejati atau bukan. Sebelum semuanya terlambat, coba baca 10 tanda di bawah ini untuk tahu apakah Anda dan si dia memang ditakdirkan bersama.
Adanya ikatan batin
Mungkin Anda bisa memalsukan banyak hal, tapi tidak dengan chemistry. Dalam sebuah hubungan percintaan, ‘bumbu’ ini harus ada. Jadi hanya perkara ada atau tidak saja. Tidak bisa dipalsukan. Jika Anda dan dia memiliki ikatan yang kuat berarti kalian sudah ada di jalur yang benar.
Adanya ikatan persahabatan
Ketika semua gairah, nafsu, dan masa bulan madu usai, maka persahabatanlah yang mampu membuat hubungan tetap berjalan.
Coba bayangkan diri dan pasangan tidak dalam hubungan yang romantis, apakah dia tetap akan ada dalam hidup Anda? Apabila jawabannya iya, berarti selamat Anda sudah mendapatkan sahabat hidup terbaik.
Memiliki moral dan nilai yang sama
Tidak semua orang memiliki pandangan moral dan nilai yang sama. Jika Anda sudah menemukan hal tersebut dalam diri pasangan, akan lebih mudah untuk menekan segala perbedaan yang terjadi kelak.
Memberikan yang terbaik
Memberikan yang terbaik di awal hubungan adalah sesuatu yang sangat mudah dilakukan.
Tapi seiring dengan berjalannya waktu, jika Anda dan pasangan masih terus memberikan yang terbaik satu sama lain, berarti Anda sudah menemukan seseorang yang pantas dicintai.
Menjadi orang yang lebih baik
Ketika melihat diri sendiri menjadi orang yang lebih baik akibat cinta yang diberikan pasangan, maka inilah tanda bahwa dialah jodoh Anda. Mengapa? Sebab itulah salah satu hadiah terbesar yang cinta sejati bisa berikan pada kita.
Kebahagiaan Anda adalah kebahagiannya
Saat mencinta seseorang dengan sepenuh hati, maka yang diinginkan adalah melihat pasangannya bisa bahagia.
Apabila ini terjadi pada kedua belah pihak, berarti Anda berdua sudah menemukan cinta yang tulus dan sejati. Dan hal ini merupakan sesuatu yang langka dan jarang terjadi.
Saling menikmati keberadaan pasangan
Ada bersama pasangan sudah bisa membuat Anda bahagia? Jika iya, maka itulah gambaran bahwa Anda sangat mencintai kebersamaan bersamanya. Hal tersebut sangat diperlukan Anda dan pasangan untuk menciptakan cinta yang abadi.
Menjadi diri sendiri
Tidak ada yang lebih baik dari bisa menjadi diri sendiri, tanpa ada yang ditutupi, di depan orang yang Anda cintai. Ketika kita bisa benar-benar bebas mengekspresikan pikiran dan perasaan kepada pasangan, dan juga sebaliknya, maka cinta sejati sudah dalam genggaman.
Meski sulit, Anda senang menjalaninya
Membina hubungan bukan sesuatu yang mudah. Anda membutuhkan banyak usaha untuk membuatnya bisa berjalan mulus. Saat Anda berdua rela melakukannya dengan senang hati, baik saat senang ataupun sulit, maka itu cinta sejati.
Sempurna untuk Anda
Tidak ada orang yang sempurna. Meskipun begitu, dia tetap sempurna di mata Anda. Bisa mencintai ketidaksempurnaan seseorang dengan sempurna merupakan bentuk cinta sejati yang paling nyata.
Jadi bagaimana Ladies, apakah si dia sudah memiliki tanda di atas?
Advertisement
- Tak Perlu Terburu-Buru, Jika Jodoh Ia Akan Berpihak Padamu
- So Sweet! 4 Tanda Kamu dan Dia Benar-Benar Klik dan Jodoh-able
- Hati-Hati Segudang Dosa di Balik Pertanyaan ''Kapan Nikah?''
- Daripada Kamu Beli Yang Lucu-Lucu, Mending Kasih Bapak Cucu
- Tempat Kerja, Tempat Paling Pas & Memungkinkan Dapat Jodoh