Sukses

Lifestyle

Beda Pelukan Berbeda Pula Maknanya, Si Dia Suka yang Mana?

Mendapat pelukan dari pasangan memang menyenangkan. Berbunga-bunga dan semuanya terasa baik-baik saja. Hmm, ternyata tiap pelukan ternyata berbeda maknanya. Setiap si dia memelukmu ternyata memiliki makna yang berbeda. Sesekali kamu perlu memperhatikan cara si dia memeluk kamu. Tentu saja agar kamu tahu makna tersirat dari pelukannya.

Ladies berikut adalah makna yang dapat kamu lihat dari cara dia memelukmu. Karena beda pelukan berbeda juga maknanya. Yuk, intip penjelasannya sebagai berikut.

    Si Dia Memelukmu Singkat

    Pernah mendapat pelukan singkat dan cepat? Jangan terburu-buru curiga dan menganggap dia tidak cinta. Justru pelukan singkat dan tiba-tiba menunjukkan bahwa dia sangat perhatian kepadamu dan tentu saja hal ini adalah wujud kepeduliannya kepadamu.

    Memeluk Sampai Tubuhmu Terangkat

    Jika dia memelukmu hingga kakimu terangkat itu tandanya dia menginginkan menghabiskan waktu bersamamu. Dia sangat senang berada bersamamu. Hmm, sepertinya dia juga menginginkan momen seperti film romantis. Duh, siap-siap dibuat meleleh.

    Memeluk dengan Tatapan Penuh Cinta

    Duh, dia memang tipe pria yang romantis. Saat dia memeluk dan menatapmu itu menunjukkan bahwa dia memiliki perasaan yang mendalam kepadamu. Intinya, dia sudah dibuat tergila-gila padamu. Siap-siap mendapat hujanan perhatian darinya.

    Pelukan Erat

    Wah, ini adalah pelukan yang menunjukkan bahwa ia tidak ingin jauh dari kamu. Biasanya pria melakukan pelukan ini untuk menunjukkan bahwa dia sangat perhatian padamu. Dia akan melakukan hal ini ketika sudah tidak sanggup berkata-kata.

    Pelukan dari Belakang

    Sering mendapat pelukan seperti ini? Ini artinya dia sedang berusaha melindungi kamu. Berusaha untuk membuat kamu nyaman dan tenang. Pelukan dari belakang menunjukkan bahwa dia sangat menyayangi kamu.

Nah, Ladies sekarang sudah mulai mengerti arti pelukan dari si dia bukan? Banyak cara untuk mengungkapkan perasaan termasuk pelukan. Jadi, sudahkah kamu memeluk pasanganmu hari ini?

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading