Sukses

Lifestyle

Oups, Ini Alasan Mengapa Pria Tiba-Tiba Berubah Menjadi Pendiam

Biasanya si dia selalu berkomentar dengan apa yang kamu lakukan. Hmm, sekarang kok tiba-tiba menjadi pendiam. Saat ditanya alasan si dia diam saja, jadi serba salah dan membuat hubungan kalian menjadi tidak nyaman. Jika dibiarkan terus maka akan menimbulkan masalah dengan pasangan. Tentu kamu tidak ingin, hubungan kalian bermasalah hanya karena masalah sepele.

Ladies, daripada salah paham berikut adalah alasan mengapa pria tiba-tiba menjadi pendiam dan berubah. Yuk, intip penjelasan dari Tim Vemale berikut ini.

    Masalah Keluarga

    Sifat pria memang menyimpan masalahnya sendiri. Karena bagi mereka, saat membagi masalahnya kepada orang lain maka akan membebani orang tersebut. Bagi mereka, orang lain hanya memberikan simpati tanpa solusi. Termasuk kamu yang sebagai pasangannya. Pria akan bercerita kepada pasangannya jika dia merasa kamu dapat memberikan solusi kepadanya. Apalagi masalah keluarga, baginya keluarga adalah hal yang paling privasi.

    Masalah Keuangan

    Masalah keuangan membuat pria sangat sensitif. Maka tidak heran jika saat mereka terlibat masalah keuangan, mereka lebih baik memilih diam dan menghindar. Masalah uang sangat dekat dengan gengsi dan ego mereka. Maka tidak heran jika mereka lebih memilih untuk diam dan tidak menceritakan masalah ini kepada kamu sebagai pasangannya. Pria selalu berpikir bahwa materi yang dimiliki adalah ukuran sukses tidaknya seseorang. Suka atau tidak hal ini pasti terjadi.

    Masalah Kantor

    JIka ada masalah di kantor pria lebih memilih untuk diam dan tidak membaginya dengan pasangan. Buka apa-apa, mereka tidak ingin membebani kamu dengan hal sepele seperti ini. Deadline ketat adalah bagian dari risiko pekerjaan. Mereka beranggapan berhasil menyelesaikan masalah pekerjaan tanpa melibatkan pasangan dapat menunjukkan bahwa kamu adalah seseorang yang dapat diandalkan.

Ladies, saat menghadapi pasangan yang tiba-tiba berubah dan menjadi pendiam. Berikan waktu baginya untuk berpikir dan menenangkan diri. Jika memang kamu tidak dapat memberikan solusi, jangan menambah bebannya dengan sibuk bertanya padanya. Jadi masih tetap bertanya-tanya dengan aksi diamnya? Keep calm, Ladies.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading