Sukses

Lifestyle

Michelle Surjaputra Sudah Miliki Bisnis Food & Fashion di Usia 18

Menjalani usaha di bidang apapun memang tidak mudah Ladies, butuh semangat yang tinggi, tidak mudah menyerah dan harus tekun. Tak sedikit pebisnis yang gulung tikar karena usahanya tersebut bangkrut. Adalah sesosok remaja super menginspirasi yakni Michelle Surjaputra, di usianya yang masih belia ini semangatnya dalam menjalani bisnisnya begitu terasa berapi-api.

Ya, Michelle memiliki usaha yang bergerak di bidang lifestyle industry, seperti food and beverage (Chick 'n Roll) dan clothing brand (Lotuz). Dengan background bisnis sekolah di Amerika, ia memulai karirnya tersebut sejak lima tahun yang lalu, ia mengakui sangat suka makan dan juga fashion. Karenanya ia memulai usaha sesuai dengan bidang yang disukainya.

"Saya seperti wanita normal lainnya, suka fashion dan shopping. Dan saya sangat suka pekerjaan ini. Kalau di makanan pastinya nggak boleh diet ya, kita harus tasting food, harus bisa masak. Jadi sudah dari lima tahun yang lalu saya mulai bisnis," ucap Michelle kepada Vemale di Chick ‘n Roll, Gandaria City, Jakarta Selatan, Kamis, 29 Juli 2016.

Tak hanya menguasai teknik saja, perempuan 18 tahun ini pun mengaku kalau di akhir pekan dirinya membantu karyawan di dapur untuk memasak. Kemudian saat berada di store untuk menjaga kualitas makanannya Michelle harus melakukan food testing.

"Buat apa kita ke store kalau tidak test food, jadi harus test terus, mungkin sampai bosan sama ayam jadi harus tetap test," tambah wanita kelahiran 1998 ini.

Michelle pun mengatakan bahwa restoran miliknya ini bisa difranchise-kan dengan nominal mencapai satu sampai dua milyar Rupiah. Dari semua usaha yang dijalaninya wanita yang lahir di Jakarta ini pun ingin bisnisnya suatu hari ini bisa ke Amerika, Eropa dan negara lainnya.

"Kenapa nggak punya mimpi itu, karena teman saya sudah lakukan itu dan bisa. Kita harus berani kenapa nggak. Jadi itu keinginan saya," tutupnya.

Nah Ladies, masih muda namun sudah sangat menginspirasi. Yuk, kita juga berusaha keras dan jangan mudah menyerah ya.

(vem/yun/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading