Sukses

Lifestyle

2 Trik Simpel Mengupas Telur Rebus dalam Hitungan Detik (+Video)

Ladies, berapa lama kira-kira waktu yang kamu butuhkan untuk mengupas satu butir telur rebus? Biasanya sih butuh waktu sampai tiga menit untuk mengupas satu butir. Tapi kalau tahu triknya, kita cuma butuh waktu beberapa detik saja untuk mengupas telur rebus.

Dalam Kitchen Hacks Vemale kali ini, kita akan melihat Cara Mudah Mengupas Cangkang Telur. Ada dua trik yang bisa dilakukan. Trik pertama tanpa menggunakan alat bantu apapun. Sedangkan trik kedua menggunakan jar atau stoples berbahan kaca.

Langsung saja ikuti videonya di bawah ini!



Video: copyright youtube.com/vemalecom

Setelah telur direbus, segera rendam dalam air dingin selama sekitar 10 menit, ya Ladies. Tujuannya agar nanti bisa lebih mudah di kupas dan cangkang telur tak lengket.

Trik Pertama

Foto: copyright youtube.com/vemalecom

1. Genggam telur.
2. Ketukkan di permukaan keras agar retak.
3. Dengan tangan dan sambil sedikit ditekan, gelindingkan telur sampai cangkangnya retak.
4. Kuliti cangkang telur hingga terkupas sempurna.

Trik Kedua

Foto: copyright youtube.com/vemalecom

1. Masukkan telur dalam jar/stoples kaca.
2. Tutup rapat.
3. Kocok telur hingga cangkangnya retak.
4. Keluarkan telur dari jar/stoples.
5. Kuliti cangkang telur hingga terkupas sempurna.

Mudah sekali, kan? Selamat mencoba, Ladies!

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading