Sukses

Lifestyle

Agar Waktu Sahur Bangun dan Tidak Telat, Begini Caranya!

Tak terasa, puasa Ramadan sudah sampai di hari 9. Di awal-awal puasa, sebagian besar dari kita mungkin sangat semangat untuk sahur. Tapi saat ini, nampaknya tidak sedikit yang mulai malas buat makan sahur. Tidak sedikit pula dari kita yang mungkin telat bangun saat sahur dan tidak bisa bangun kalau tidak pasang alarm.

Mmm, agar saat waktu sahur tidak telat bangun dan kita pun selalu semangat menjalankan ibadah makan sahur, sebenarnya ada beberapa cara atau tips yang bisa kita terapkan. Cara tersebut antara lain adalah sebagai berikut.

Tidur Lebih Awal

Jika biasanya kamu tidur di atas jam 10 malam, di bulan puasa seperti sekarang ini cobalah untuk tidur lebih awal. Usahakan untuk tidur kurang dari jam 10 malam. Dengan tidur lebih awal, di waktu sahur kamu bisa bangun dan tidak malas lagi. Karena, dengan tidur lebih awal setidaknya waktu tidurmu sudah tercukupi.

Niat Bahwa Kamu Harus Bangun

Pastikan untuk niat bahwa kamu akan bangun saat sahur. Tanamkan dalam diri kamu bahwa kamu pasti akan bangun saat waktu sahur. Dengan niat yang kuat, dipastikan bahwa kamu akan terbangun saat sahur dan kamu pun memiliki semangat lebih buat melaksanakan ibadah makan sahur atau ibadah lain misalnya saja shalat tahajud.

Buat Tidurmu Berkualitas

Untuk membuat tidur menjadi berkualitas, usahakan untuk meredupkan lampu kamar tidur, mematikan gadget atau segala peralatan elektronik yang memungkinkan mengganggu tidur kamu, buat udara di kamar tidur semakin segar dan buat posisi tubuh senyaman mungkin saat tidur. Dengan tidur yang berkualitas, waktu sahur kamu pasti bisa bangun dan badan pun terasa lebih segar juga bugar.

Jangan Terlalu Banyak Makan Saat Berbuka

Pastikan bahwa kamu tidak terlalu banyak makan saat buka puasa. Makan terlalu banyak saat buka justru akan membuat kamu semakin lemas, lemah dan mengantuk. Dengan terlalu banyak makan juga akan membuat kamu merasa sangat kenyang waktu sahur dan membuatmu malas sahur.

Ladies, itulah beberapa cara yang perlu kamu terapkan jika kamu tak ingin susah bangun dan telat makan sahur. Selain cara di atas, cara lain adalah pasang alarm saat sahur. Semoga, cara ini bermanfaat. Kalau kamu punya cara lain, jangan lupa share di kolom komentar ya?

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading