Ramadan dan juga lebaran memang jadi momen khusus di mana berbagai diskon yang merajalela. Wanita mana sih yang tak tergiur dengan iming-iming SALE atau diskon? Bisa membeli produk yang diinginkan dengan harga khusus atau miring juga menjadi sebuah kepuasan tersendiri. Namun terkadang diskon juga malah bikin boros lho Ladies.
Agar kamu bijak dalam berbelanja lebaran berikut ini Vemale hadirkan beberapa tipsnya untukmu:
- Tuliskan apa saja yang kamu butuhkan. Ini akan membuatmu tahu batasan barang apa saja yang kamu akan beli. Hindari mencari barang-barang lain yang memang tidak dibutuhkan sehingga budget tidak membengkak.
- Tentukan budget yang pasti Ladies. Ini akan menghindari belanja barang-barang yang tak penting.
- Pilih produk diskon sebaik mungkin. Perhatikan betuk bahan dan kualitasnya, sehingga kamu tidak hanya sekedar membeli barang murah.
- Manfaatkan juga nilai plus dari belanja debit atau menggunakan credit card yang biasanya memberikan tambahan diskon.
Itu tadi beberapa tips mudah dan juga cermat untuk menghemat pengeluaran saat godaan diskon merajalela. Be a smart shopper ya Ladies. Jangan hanya karena diskon kamunya malah akan menyesal karena membeli barang yang tidak perlu. Beli karena perlu bukan karena ingin. Semoga informasi ini bermanfat.
Advertisement