Hai, ladies!
Bagaimana puasamu hari ini? Semoga pahala puasamu tetap mengalir hingga Hari Kemenangan tiba.
Ada lomba seru untuk kamu!
Advertisement
Kabar baik untuk kamu di bulan Ramadan tahun ini, Vemale.com kembali mengadakan Lomba Kisah Ramadan. Kamu bisa menuliskan kisah-kisah menarik yang terjadi di bulan Ramadan tahun ini atau di tahun-tahun sebelumnya. Pengalaman sedih, duka, senang atau pengalaman menemukan kembali jalan Allah SWT, semua kisah tersebut bisa menjadi inspirasi bagi jutaan wanita di Indonesia. Misalnya saja, bagaimana rasanya menghadapi Ramadan jauh dari orang tua, bagaimana rasanya bulan Ramadan pertama sebagai istri dan sebagainya.
Apakah hanya boleh menulis kisah yang terjadi di bulan Ramadan?
Tidak. Kamu bisa menceritakan pengalaman religius atau menuliskan kisah inspirasi yang berhubungan dengan ketakwaan dan kecintaanmu pada Allah SWT walaupun itu terjadi di luar bulan Ramadan.
Bagaimana cara mengikuti Lomba Kisah Ramadan 2016?
- Tulis kisahmu di aplikasi word atau tuliskan langsung di badan email.
- Tuliskan nama lengkapmu atau nama samaran jika ingin privacy terjaga.
- Kirim ke: redaksivemale@kapanlagi.net
- Subjek email: KISAH RAMADAN VEMALE
- Periode lomba: 6 Juni - 5 Juli 2016
- Pengumuman pemenang: 13 Juli 2016
Apa nih hadiahnya?
- 20 kisah yang ditayangkan akan mendapat koleksi hijab Ria Miranda.
- 5 kisah terbaik akan mendapatkan koleksi hijab dan koleksi busana muslim dari Ria Miranda.
Contoh Kisah Ramadan 2016:
Saat Akan Menyerah, Doaku Terjawab di Bulan Ramadan
Beberapa contoh pemenang lomba Kisah Ramadan 2015:
Allah Akan Mengabulkan Doa di Waktu yang Tepat, Bukan di Waktu yang Kita Inginkan
6 Tahun Pacaran Beda Keyakinan, Perpisahan Menjadi Jawaban Dari Allah SWT
Kutemukan Hijab Setelah Terpuruk Dalam Dosa Duniawi
Gampang kan?
Dengan menuliskan kisahmu, kamu tidak hanya berbagi untuk diri sendiri, tetapi juga menjadi inspirasi bagi jutaan sahabat Vemale.com.
Ayo kirim kisahmu sekarang juga!
(vem/yel)