Hari ini adalah hari pertama di bulan Ramadan. Bulan Ramadan sendiri dikatakan sebagai bulan yang penuh keutamaan dan penuh keberkahan. Karena bulan Ramadan sangat spesial, tidak sedikit orang muslim yang berlomba-lomba dengan penuh keikhlasan menjalankan berbagai kebaikan. Dan salah satu kebaikan yang tak pernah ketinggalan di bulan Ramadan sendiri adalah membaca Al-Quran, belajar menerjemahkan atau memaknainya dan juga mengamalkannya.
Oh iya, kalau ngomongin soal membaca Al-Quran, kali ini saya punya tips agar kamu bisa khatam Al-Quran di bulan Ramadan. Selama kamu punya niat yang tulus dan sungguh-sungguh dari dalam hati, dipastikan kamu tetap bisa melakukan hal ini. Selama kamu mau konsisten dalam membaca Al-Quran, dipastikan kamu bisa khatam Al-Quran di bulan Ramadan dan tidak hanya sekali. Bahkan kamu bisa khatam sampai dua, tiga, empat atau lima kali sekaligus.
Penasaran kan bagaimana agar bisa khatam Al-Quran di bulan Ramadan? Jadi begini, seperti pengalaman juga sharing dengan beberapa sahabat, hal pertama yang perlu kamu tanamkan di dalam hati adalah niat. Cobalah untuk niat sungguh-sungguh bahwa di bulan Ramadan kali ini kamu harus khatam. Jika sudah niat, lakukan dengan sungguh-sungguh.
Advertisement
Agar lebih mudah dalam mengkhatamkan Al-Quran, bacalah Al-Quran di waktu yang panjang dan kamu pun sedang dalam kondisi luang. Biasanya, membaca Al-Quran ini akan lebih enak dan menyenangkan dilakukan sehabis sahur hingga waktu sholat subuh dan setelah sholat sunnah tarawih. Misal, katakan kamu sahur pukul 3. Setelah sahur, bacalah Al-Quran hingga waktu subuh. Saat terdengar adzan subuh, sholatlah terlebih dahulu lalu lanjutkan membaca Al-Quran. Disarankan untuk membaca Al-Quran ini sebanyak 1 juz setiap hari. Jadi, dalam 30 hari di bulan Ramadan kamu bisa khatam. Bagi yang bacaannya lancar, sehabis sahur hingga waktu sholat subuh kemungkinan besar bisa membaca sebanyak 1 juz.
Kalau berat membaca 1 juz setiap membaca, kamu bisa membaca Al-Quran dengan cara yang lebih ringan. Bacalah Al-Quran kira-kira sebanyak 2 lembar atau 4 halaman setiap selesai sholat 5 waktu. Dengan cara ini, dalam sebulan di bulan Ramadan kamu pasti bisa khatam Al-Quran. Jika ingin khatam lebih dari 1 kali, kamu bisa menambah banyaknya halaman juga juz seperti yang kamu inginkan.
Lantas, bagaimana jika kamu mengalami menstruasi? Pastinya kamu tak bisa membaca Al-Quran setiap hari bukan? Jadi begini, jika kamu kedapatan mengalami menstruasi, catat baik-baik tanggal kamu mengalami menstruasi dan rencanakan lagi berapa banyak halaman juga juz yang akan kamu baca. Untuk mengganti ayat Al-Quran yang tidak bisa dibaca saat menstruasi, bacalah ayat ini di hari setelah menstruasi atau sebelum menstruasi. Pastinya, kamu perlu menambah bacaan yang akan kamu baca setiap harinya.
Itulah tips khatam Al-Quran di bulan Ramadan. Selalu ingat ya, kamu harus punya niat sungguh-sungguh untuk mengkhatamkan Al-Quran ini. Pastikan bahwa kamu juga konsisten saat membaca Al-Quran. Semoga tips ini bermanfaat. Selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang menjalankan ya. Semoga, bulan Ramadan ini kita semua bisa menjadi pribadi yang lebih baik dan kembali fitrah di hari raya idul fitri nanti.
(vem/mim)