Sukses

Lifestyle

Unik, Kafe Ini Izinkan Pengunjung Pecahkan Piring Saat Patah Hati

Ketika pikiran sedang suntuk dan stres akibat patah hati, tidak jarang hal ini mendorong seseorang untuk melampiaskan rasa suntuk dan stres ini. Melampiaskan rasa suntuk ini sendiri bisa dilakukan dengan jalan-jalan di tempat yang segar dan penuh bunga-bunga serta tanaman hijau, makan dan minum sebanyak mungkin, mendengar musik keras-keras, membaca setumpuk buku, melakukan olahraga kesukaan atau bahkan memecahkan barang-barang di sekitar, hehe.

Eits, tapi kalau memecahkan barang sendiri di rumah, kan sayang ya? Nggak perlu khawatir, kalau kamu mau melampiaskan kemarahan dan memecahkan barang, kamu hanya perlu datang ke sebuah kafe di Melbourne, Australia berikut ini. Dikutip dari laman abc.net.au, kafe ini menyediakan ruang khusus di mana kamu bisa memecahkan gelas, kaca, piring atau benda lainnya sesuka hati kamu. Ed Hunter, pemilik kafe mengatakan bahwa ruangan untuk memecahkan barang di kafenya ini diberi nama "The Break Heart".

Pengunjung memecahkan piring di ruang khusus di kafe | Photo: Copyright abc.net.au

Tak perlu khawatir pecahan gelas atau piring akan melukai tubuh kamu. Ed Hunter telah menyediakan alat pelindung kepala dan tubuh agar pengunjung yang memecahkan barang tetap aman dan tidak terluka. Pengunjung yang ingin memecahkan barang dan melampiaskan kekecewaan serta patah hati awalnya diminta memakai jaket pelindung tubuh dan pelindung kepala serta sebuah tongkat kayu yang digunakan untuk memukul barang.

Untuk membuat suasana semakin mengesankan, pemilik kafe mengizinkan pengunjung untuk menyusun sendiri benda-benda yang akan dipecahkannya. Biasanya, barang yang akan dipecahkan adalah gelas, piring, mangkok atau mug. Tak jarang, pengunjung juga melempar gelas ke udara lalu memukulnya seperti sedang melakukan olahraga kasti.

Suasana ruangan

Untuk menikmati aktivitas ini, pengunjung dikenakan biaya 50 dollar Australia atau setara dengan 500 ribu rupiah setiap kali memasuki ruang "The Break Heart." Wih, gimana, kamu tertarik buat pergi ke kafe ini dan melampiaskan kemarahan di sana?

Tetapi, meski melampiaskan kemarahan dengan cara ini bisa meredakan emosi dan membuat perasaan sedikit lega, aktivitas seperti ini tetap saja berbahaya. Apalagi, jika ini dilakukan di rumah dan tanpa perlindungan yang baik. Menurut Profesor Brad Husman dari Universitas Ohio State, cara ini juga cenderung meningkatkan rasa marah dan emosi dalam jiwa.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading