Ngomongin soal masakan berbahan telur, pasti nggak jauh-jauh dari yang namanya telur dadar, telur mata sapi atau telur rebus. Kalau kamu bosan makan masakan telur yang itu-itu saja, yuk cobain telur crispy yang unik ini. Hanya perlu 3 bahan lho.
Bahan:
3 butir telur
1 bungkus tepung bumbu serbaguna
Minyak secukupnya untuk menggoreng
Cara Membuat:
- Kocok telur dan dadar di wajan anti lengket. Tak perlu menambahkan garam ya. Lipat telur dadar dan iris sepanjang jari telunjuk.
- Bagi tepung menjadi 2, untuk celupan basah dan kering. Untuk celupan basah, tambahkan sedikit air hingga teksturnya kental.
- Celupkan telur yang sudah diiris-iris ke celupan basah, lalu gulingkan dalam tepung kering.
- Goreng dalam wajan yang telah diberi banyak minyak. Goreng hingga kuning keemasan, angkat dan sajikan.
Telur crispy ini enak dimakan dengan saus sambal sebagai cocolan, untuk camilan maupun lauk pendamping. Selamat mencoba.
Advertisement