Sukses

Lifestyle

Pantas Saja Tak Bisa Lupa, Kenanganmu Terlalu Kuat

Begitu sulitnya kah melupakan sosoknya? Benarkah mustahil rasanya untuk benar-benar menghilangkan sosoknya dari ingatan? Saat seseorang yang begitu berarti pernah jadi bagian dari hidupmu lalu tiba-tiba pergi, rasanya butuh waktu seumur hidup untuk benar-benar bisa menghapus jejaknya.

Salah satu penyebab kita tak bisa melupakan sosoknya adalah kenangan yang sudah ia berikan. Ada kepingan masa lalu yang tercipta karena ada dirinya. Dan itu sudah tersimpan khusus di sudut hatimu. Berusaha menghapusnya atau menghilangkannya sama artinya dengan melukai hatimu sendiri.

“You must make a decision that you are going to move on. It wont happen automatically. You will have to rise up and say, ‘I don’t care how hard this is, I don’t care how disappointed I am, I’m not going to let this get the best of me. I’m moving on with my life.”

― Joel Osteen

Hanya saja karena dia tak lagi jadi bagian dari hidupmu, saatnya untuk berani melepasnya. Ini waktunya bagimu untuk merelakannya.

Saatnya Menghadapi Kenyataan Kalau Dia Sudah Jadi Sejarah

Kenyataannya dia bukanlah takdir jodohmu. Seseorang yang tadinya begitu kamu harapkan dan cintai ternyata berpaling darimu. Mau tak mau, kenyataan inilah yang harus kamu hadapi.

Mungkin susah untuk dilakukan pada awalnya. Tapi kalau kamu tak berani mengambil sikap dan keputusan, selamanya kamu akan dihantui oleh sosoknya. Ketegasanmu sangat diperlukan untuk bisa segera move on darinya. Total melupakannya mungkin hal yang mustahil dilakukan. Hanya aja kamu masih punya kesempatan untuk melanjutkan hidupmu, meneruskan lagi apa yang perlu kamu selesaikan.

“Letting go means to come to the realization that some people are a part of your history, but not a part of your destiny.”

― Steve Maraboli

Kalau Melupakan Terlalu Berat, Cobalah Memaafkan

Maafkan masa lalumu. Maafkan dirimu yang terus menyalahkan apa yang sudah berlalu. Maafkan dia juga yang telah menyakiti atau mungkin pernah membuat kenangan tak terlupakan bersamamu. Saat melupakan terlalu susah dilakukan, saatnya untuk memaafkan. Cobalah untuk melepaskan beban dan emosi yang terpendam.

Mulailah Sesuatu yang Baru, Agar Tak Tertahan dengan yang Lalu

Masih saja susah untuk melupakannya dan kenangan yang ada? Cobalah untuk membuat sesuatu yang baru. Ciptakan dan rangkai lagi kenangan-kenangan baru yang lebih indah. Agar kamu tak terperangkap atau terjebak lagi.

“Sometimes the hardest part isn't letting go but rather learning to start over.”

― Nicole Sobon

Ladies, melupakan seseorang memang berat. Mungkin karena kenangan juga sosoknya yang begitu berkesan. Dan kamu masih saja terus merasa bersalah atau marah dengan sudah lalu. Tapi selalu ada jalan baru yang bisa kamu pilih untuk melanjutkan hidupmu.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading