Sukses

Lifestyle

Kado Valentine Yang Bikin Iri, Bunga Dari Uang Kertas

Setiap bulan Februari tepatnya tanggal 14 Februari, merupakan hari yang spesial dan menjadi hari bahagia bagi hampir semua orang di dunia. Hal ini terjadi karena 14 Februari adalah hari kasih sayang atau biasa kita sebut dengan hari valentine. Kalau berbicara mengenai hari valentine, valentine biasanya sangat identik dengan bunga, cokelat dan hadiah-hadiah lain yang manis serta romantis.

Bucket bunga dari uang kertas | Photo: Copyright iiss.com

Hayo, Kamu dapat kado apa Valentine kemarin? Kamu pasti bengong (dan ingin) dapat kado ini. Bisa jadi, kamu juga akan iri dengan kado yang satu ini. Kenapa kado ini bikin iri? Apakah kadonya lamaran romantis atau perhiasan emas dari kekasih? Tenang Ladies, tenang, kado ini bukan lamaran atau perhiasan, melainkan bunga. Hehe

Tapi jangan salah lho ya, kado bunga ini bukan sembarang bunga. Bunga ini terbuat dari uang kertas. Sungguh, hadiah valentine yang super manis dan super romantis. Ah, masak ada bunga dari uang? Dikutip dari laman iiss.com, seorang pria di China yang tidak disebutkan namanya memberikan bucket bunga keren yang super unik untuk orang tercinta. Bucket bunga tersebut adalah bucket bunga yang terbuat dari uang.

Pria yang memesan bucket bunga dari uang kertas | Photo: Copyright iiss.com

Uang yang dipakai untuk membuat bunga ini sendiri terdiri dari bermacam-macam uang pecahan mulai dari uang senilai 5 Yuan, 10 Yuan, 20 Yuan, 50 Yuan dan 100 Yuan. Dalam satu bucket bunga, ada 20 bunga dari uang pecahan 5 Yuan, 19 bunga dari uang pecahan 10 Yuan, 35 bunga dari uang pecahan 20 Yuan, 40 bunga dari uang pecahan 50 Yuan dan 40 bunga dari uang pecahan 100 Yuan. Total uang yang digunakan untuk membuat bucket bunga uang ini sendiri dikatakan sebesar 6.990 Yuan atau setara dengan 15 juta rupiah.

Photo: Copyright iiss.com

Selain memberikan uang senilai 15 juta untuk satu bucket bunga uang, pria ini membayar sekitar 200 ribu rupiah untuk jasa merangkai bunga uang. Hadiah yang unik dan mengesankan ini sendiri dirangkai di sebuah toko bunga di kota Jinan, Provinsi Shandong, China. Wah, hadiah yang keren dan unik ya. Nggak munafik nih ya, kalau saya yang dapat bucket bunga uang seperti ini, saya pasti senang sekali. Apalagi, kalau jumlah bunga uangnya lebih banyak lagi.. hehe. Gimana kalau dengan kamu???



(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading