Cinta, suatu hal yang nampaknya tak bisa diungkapkan dan diceritakan bagaimana rasanya. Cinta adalah suatu hal yang pasti dimiliki dan pernah dirasakan oleh semua orang. Detak jantung berdetak lebih cepat, makan nggak enak, tidur tak nyenyak, senyum selalu mengembang di bibir setiap saat dan terbayang-bayang wajah seseorang yang sedang dicintai adalah beberapa hal yang umum dirasakan oleh seseorang yang sedang jatuh cinta.
Tapi nih ya, selain beberapa hal tersebut, dikutip dari laman edition.cnn.com, saat jatuh cinta tubuh seseorang juga akan menunjukkan reaksi yang berbeda dari sebelumnya. Ada beberapa hal ajaib yang akan dialami tubuh ketika ia sedang jatuh cinta. Dan beberapa hal tersebut antara lain adalah sebagai berikut.
Advertisement
Tubuh Terasa Lebih Ringan Atau Mungkin Sakit
Hal pertama yang akan dirasakan tubuh ketika pemiliknya jatuh cinta adalah tubuh terasa lebih ringan. Jika kamu pernah mabuk atau keracunan, Dr Kat Van Kirk, Phd, seorang seksolog mengungkapkan bahwa tubuh yang sedang jatuh cinta terasa seperti ketika mabuk. Melayang, ringan dan seolah waktu ini pun terhenti. Selain lebih ringan, tubuh juga akan terasa seperti sedang sakit. Hal ini terjadi karena, saat jatuh cinta hormon di dalam tubuh mengalami perubahan. Perubahan hormon inilah yang menjadi tubuh terasa tidak seperti biasanya.
Di Balik Rasa Ringan, Tubuh Pun Akan Terasa Makin Kuat Dan Bersemangat
Hal selanjutnya yang akan dirasakan oleh tubuh ketika ia jatuh cinta adalah semakin kuat dan bersemangat. Rasa cinta yang menggebu-gebu membuat seseorang merasa semakin yakin bahwa ia dalam kondisi bahagia. Dr Kirk mengungkapkan jika ketika seseorang merasa bahagia karena cinta, hal ini akan mendorongnya merasa lebih kuat dan bersemangat. Emosi jiwanya pun akan semakin meningkat dan mengesankan.
Berat Badan Akan Naik
Dalam sebuah jurnal yang diterbitkan pada tahun 2012 yakni Journal of Obesity mengungkapkan bahwa mereka yang sedang jatuh cinta dan diselimuti kebahagiaan akan bercinta menjadikan mereka lebih mudah mengalami kenaikan berat badan. Study baru menemukan bahwa baik wanita maupun pria akan lebih mudah gemuk hingga 10 kg di lima tahun pertama pernikahannya.
Cinta Bisa Meringankan Sakit
Menurut sebuah study yang dilakukan pada tahun 2010 tepatnya di Stanford University School of Medicine menemukan bahwa jatuh cinta bisa membuat seseorang yang sedang sakit sembuh dari sakitnya. Jatuh cinta akan membuat seseorang lebih bersemangat dalam melawan rasa sakit dan optimis untuk sembuh. Para dokter percaya bahwa jatuh cinta adalah obat mujarab untuk menyembuhkan sakit.
Kamu Bisa Punya Umur Panjang
Sebuah penelitian yang dilakukan di Duke University Medical Center menemukan bahwa orang-orang yang sedang jatuh cinta cenderung memiliki kebahagiaan lebih. Mereka juga tidak memiliki beban pikiran yang berat. Hal inilah yang menjadikan mereka jauh dari risiko stres. Sementara itu, ketika seseorang jauh dari risiko stres, hal ini akan membuatnya tetap sehat, jauh dari berbagai risiko penyakit dan kemungkinan besar akan memiliki usia yang lebih panjang.
Ladies, itulah beberapa hal yang terjadi pada tubuh ketika sedang jatuh cinta. Selain hal di atas, hal lain yang juga akan terjadi pada tubuh antara lain adalah tulang yang semakin kuat, pandangan mengenai masa depan yang lebih jelas dan terarah serta memiliki penglihatan yang semakin tajam karena kamu akan selalu mencari-cari di mana orang yang sedang kamu cintai. Meski begitu, cinta juga bisa membuat kondisi seseorang makin kritis dan memprihatinkan lho ya, apalagi, untuk mereka yang sedang patah hati akan cinta. Semoga, informasi ini bermanfaat... ^____^
- 4 Tanda Kamu Terjebak Cinta Buta, Semoga Tak Terulang
- Salahku Merindukanmu yang Tak Pernah Peduli, Tapi Biarlah
- Ini 4 Alasan Kalimat 'Aku Mencintaimu' Perlu Diucapkan Langsung
- Waktu Terus Berjalan, Kapan Kamu Ungkapkan Cinta Padaku?
- Tanpa Mengatakan I Love You, Hal Ini Sudah Membuktikan Si Dia Mencintai Kamu