Sukses

Lifestyle

Resep Minuman Citrus dan Air Kelapa Super Segar

Siang hari yang terik tentu akan lebih sejuk dengan adanya minuman yang satu ini Ladies. Kali ini Vemale akan coba menghadirkan satu resep minuman super segar yang akan membuat harimu lebih segar dan lebih semangat di hari yang panas. Simak resepnya seperti yang telah dilansir oleh brit.coberikut ini yuk.

Bahan:

Foto: copyright brit.co

  • 500 ml air kelapa dingin
  • 100 ml air jeruk mandarin
  • 100 ml air jeruk lemon
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdm madu
  • es batu

Cara Membuat:

  1. Siapkan blender dan masukkan jus jeruk dan jus lemon.
  2. Blender sampai keduanya tercampur rata.
  3. Tambahkan garam, madu, dan air kelapa.
  4. Blender selama kurang lebih 30 detik.
  5. Siapkan gelas dan isi dengan es batu.
  6. Tuangkan jus dan sajikan.

Sangat praktis bukan Ladies? Resep sederhana ini akan dengan segera menghilangkan dahagamu akibat panas yang terik. Selamat mencoba ya! 

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading