Sukses

Lifestyle

Tips Mengatur Anggaran Pernikahan dengan Cerdas

Jangan khawatir, walau baru pertama kali menghitung budget untuk pesta pernikahan bukan berarti Anda tak dapat menguasainya.

    Sesuaikan Budget dengan Dana yang Tersedia

    Apapun keinginan Anda, ingatlah untuk tetap berpijak di bumi. Tak perlu melakukan segala hal untuk mewujudkan mimpi megahnya pesta pernikahan, apalagi jika sampai berhutang. Pikirkan dengan teliti budget yang Anda miliki, dan wujudkan pesta pernikahan sesuai budget. Jika bisa, sebisa mungkin hindari pembayaran dengan credit card. Kecuali jika mendapatkan keuntungan seperti potongan harga. Jika Anda menggunakan credit card, jangan lupa untuk mencantumkannya dalam daftar budget yang telah digunakan dan segera lunasi sesuai dengan ketentuan yang ada.

    Sesuaikan dengan Kebutuhan

    Setelah memilih vendor dan elemen pernikahan, biasanya akan ada tawaran lanjutan terkait pesta Anda. Misalnya untuk dekorasi pernikahan, ada tawaran untuk menambahkan bunga, atau di bagian booth makanan menawarkan mengganti taplak meja. Tanyakan mengenai biaya ekstra yang harus Anda bayar. Jangan-jangan tanpa sadar Anda telah menumpuk biaya ekstra tersebut menjadi pengeluaran yang tidak terduga.

    Perhitungkan Jumlah Tamu

    Luas venue pernikahan, jumlah makanan, dan segala hal yang menyangkut fasilitas lainnya harus memperhitungkan jumlah tamu yang hadir. Untuk menu katering pernikahan sebaiknya menyesuaikan dengan jumlah undangan, kemudian dikali dua untuk menampung tamu pendamping yang mungkin hadir. Mungkin tidak semua tamu yang diundang akan hadir, namun sebaiknya Anda bersiap dengan segala kemungkinan yang bisa saja terjadi. Lebih baik menyediakan lebih daripada kekurangan.

    Bicarakan Kontribusi

    Apakah resepsi pernikahan akan ditanggung oleh orang tua Anda, atau Anda ikut berkontribusi di dalamnya, semua harus didiskusikan dari awal dan dibicarakan secara jelas pembagiannya. Apalagi jika menyangkut kontribusi pasangan Anda dan orang tuanya. Ini akan menjadi hal yang sensitif bagi kedua belah pihak. Pastikan semua yang terlibat merasa nyaman dengan cara Anda mengatur keuangan.

    Banyak Bertanya

    Jangan malu untuk banyak bertanya secara detail pada semua vendor yang telah Anda pilih. Pastikan Anda telah membaca dan menyetujui surat kerja sama sebelum melakukan pelunasan biaya. Jika akan ada tambahan biaya, tanyakan juga ketentuan yang berlaku di awal perjanjian.

(vem/bridestory/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading