Sukses

Lifestyle

Buktiin Kalau Kamu Sudah Move On, Ini Dia 4 Tips Jitu Hindari CLBK Dengan Mantan

Terlepas dari kenyataan bahwa kadang putus dari pacar sebenarnya pilihan terbaik bagi hubungan kalian, sebagian wanita kadang tak bisa menahan gejolak hati untuk balikan dengan mantan mereka ketika diminta. Padahal, kadang, kita tahu jelas bahwa mantan pacar bukanlah sosok yang baik dan sudah terlalu sering menyakiti kita selama kita menjalin hubungan dengannya. (Duh!)

Kadang logika kita mencegah kita untuk larut dalam kemungkinan CLBk dengan mantan, tapi hati kadang lebih berkuasa daripada logika (repot!) So, harus bagaimana? Jika kamu tahu bahwa mantan bukanlah orang yang baik untukmu, move on adalah jawaban terbaik. Sebab, tidak ada baiknya jika kamu tidak bisa memalingkan hatimu darinya yang seringkali menyakitimu. Nah, agar kamu tak terjebak dengan CLBK dengan mantan dan bisa buktiin kalau kamu sudah sepenuhnya move on darinya, seperti yang disebutkan dalam laman allwomenstalk.com, 4 tips jitu ini akan membantumu. Yuk, simak!

    Tegas

    Meski putus bukan berarti hubungan dengan mantan menjadi buruk, tapi kamu juga perlu tegas dalam memberikan batasan status hubunganmu yang baru dengan mantan. tegaskan pada mantan bahwa dia hanya mantan dan kalian hanya sebatas teman sekarang. Ketegasan ini tak hanya harus kamu tunjukkan dengan kata-kata, tetapi juga tindakan. Karena kalian sudah sepakat untuk putus, maka sudah seharusnya jika kamu stop mencoba menjalin komunikasi yang intens dengan dia, apalagi dengan kata-kata yang manja. No.

    Jangan Baper

    Keinginan untuk balikan atau CLBK dengan mantan tentu akan semakin kuat kalau kamu selalu baper. Ingat benda-benda pemberiannya, baper. Ingat tempat yang biasa kalian datangi semasa pacaran, baper. Duh, repot dong? Yap. Makanya, kalau kamu tidak ingin terjebak cinta lama, stop baper dan mulailah untuk membuka hati dengan gebetan baru.

    Cari Hobi Baru

    Susah melupakan kenangan tentang mantan? Mungkin kamu terlalu banyak waktu luang, jadi gampang baper deh. Jika demikian, cobalah mencari hobi atau kesibukan baru. Hobi atau kesibukan baru kamu ini dijamin bisa bikin kamu lupa dan larut dengan kenangan lama dan godaan untuk CLBK dengan mantan.

    Berkumpul Dengan Teman

    Kalau kamu terus-terusan menyendiri, kapan dong bisa merefresh pikiran dari kesuntukan setelah putus? Solusi terbaiknya, hangout deh dengan teman-teman kamu. Mungkin ini adalah kesempatan buat kamu untuk merajut kembali pertemanan yang sudah renggang karena sebelumnya kamu terlalu sibuk pacaran (ups!)

Nah, itulah beberapa tips jitu yang bisa menghindarkanmu dari CLBK dengan mantan. Dengan menerapkan tips ini, semoga kamu bisa segera move on dan membuka hati untuk orang-orang baru yang lebih baik darinya ya. Semoga bermanfaat!

(vem/ama)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading