Sukses

Lifestyle

4 Tips Praktis Masak Daging Bebek Agar Tidak Alot

Salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia adalah daging bebek. Daging bebek memiliki rasa yang lebih gurih dibandingkan daging ayam. Namun, daging bebek cenderung lebih amis dan susah diolah Ladies. Jika salah mengolah daging bebek akan jadi alot dan susah dimakan. Tekstur daging bebek ini memang lebih liat dibanding ayam, karena itu ada trik khusus untuk mengolahnya.

Kali ini Vemale akan mencoba menghadirkan trik untuk memasak daging bebek ini agar lebih empuk. Dengan daging yang sudah tidak amis dan juga empuk kamu akan bisa membuat berbagai masakan bebek yang lezat dan menggugah selera. Ada beberapa alternatif yang bisa kamu coba, simak tipsnya di sini!

  • Cara pertama kamu bisa mencoba menggunakan meat tenderizer atau pengempuk daging. Bahan ini biasanya dijual di swalayan di kota kamu. Potong-potong daging bebek dan lumuri dagingnya dengan bahan ini.
  • Kamu juga bisa menggunakan soda kue. Taburkan saja satu sendok soda kue pada daging bebek, diamkan sebentar lalu olah jadi masakan yang kamu suka.
  • Selanjutnya kamu bisa menggunakan cara tradisional Ladies. Remas-remas daun pepaya dan bungkus daun bebek semalaman dengan remasan daun ini. Simpan dalam lemari es dan olah keesokan harinya. Kandungan enzim papain dalam daun pepaya akan mengempukkan daging bebek yang liat.
  • Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan nanas. Lumuri daging bebek dengan parutan buah nanas. Getah nanas akan mengempukkan daging bebek yang liat. Selain itu rasa nanas juga akan membuat cita rasa bebek semakin sedap.


Itu tadi empat cara mudah dan praktis yang bisa kamu coba untuk membuat daging bebek tidak alot dan bisa diolah jadi masakan yang lezat. Semoga bermanfaat dan nantikan selalu tips memasak praktis di Vemale.com.  

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading