Sukses

Lifestyle

Resep Kue Putu Enak, Gurih Nan Legit

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Untuk kamu yang mengaku menyukai kue tradisional Indonesia, tentunya kamu akan mengenal kue yang satu ini, kue putu. Ya, kue putu merupakan salah satu kue tradisional yang memiliki rasa lezat, enak, gurih nan legit. Karena rasanya yang enak, kue putu menjadi salah satu yang banyak disukai.

Dan, kue putu juga akan terasa lebih nikmat saat kue tersebut dinikmati saat hujan sore hari, hehehe. Kira-kira, gimana sih membuat kue putu di rumah? Apa saja bahan yang diperlukan untuk membuatnya? berikut resepnya Ladies.

Bahan

  • 400 gram tepung beras
  • 150 gram kelapa parut (pilih kelapa yang tak terlalu tua atau terlalu muda) 
  • 150 gram gula merah (sisir halus) 
  • Air (secukupnya)
  • Garam (secukupnya, 1 sdt) 
  • 1 lembar daun pandan 
  • Cetakan bambu (diameternya 3 sampai 5 cm) 
  • Daun pisang (secukupnya)


Cara Membuat

  1. Didihkan air di dalam panci. Masukkan garam dan daun pandan lalu aduk sebentar. Aduk-aduk hingga garam larut dan aroma daun pandan wangi. Rebus hingga airnya hangat lalu matikan api.
  2. Siapkan wadah lain untuk mengaduk adonan. Tuang tepung beras di dalamnya. Tuang sedikit demi sedikit air yang telah dihangatkan sebelumnya. Sambil menuang air, aduk adonan hingga tepung membentuk butiran-butiran halus. 
  3. Jika adonan sudah jadi butiran halus, masukkan adonan ke dalam cetakan bambu. Masukkan hingga cetakan terisi setengahnya. Selanjutnya, masukkan pula gula merah yang telah disisir halus. Tutup atasnya dengan sedikit adonan lagi. 
  4. Selanjutnya, siapkan dandang untuk mengukus kue putu. Kukus selama 10 menit. Sambil menunggu kue putu matang, siapkan loyang atau piring yang telah dilapisi dengan daun pisang. 
  5. Angkat kue putu yang telah matang lalu sajikan. Jangan lupa untuk menaburi kue putu dengan parutan kelapa. Segera nikmati selagi hangat dengan secangkir kopi atau teh.


Ladies, itulah resep membuat kue putu yang enak, gurih nan legit. Bagaimana, resep yang sangat mudah bukan? Jangan lupa untuk membuat resep ini di rumah dan menyajikannya untuk keluarga tercinta. Semoga resep ini bermanfaat. ^_____^

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading