Gorengan, jajanan ringan ini disukai oleh berbagai usia sebagai teman cemal-cemil di sore hari sambil ngeteh. Tetapi seringkali gorengan yang dibeli atau dibuat sendiri tidak bertahan lama kerenyahannya. Baru saja diangkat dari penggorengan, eh saat digigit sudah terasa liat dan ayem saja.
Ternyata membuat gorengan agar renyah sekaligus punya citarasa gurih nikmat caranya mudah lho. Beberapa tips ini akan membantu Anda, seperti yang dilansir oleh resepmasakanindonesia.info:
- Sebaiknya gunakan tepung terigu protein sedang karena tepung terigu protein rendah akan membuat gorengan menyerap banyak minyak. Sebaliknya, tepung terigu protein tinggi akan membuat gorengan menjadi keras.
- Ganti air dengan susu agar hasil adonan gorengan lebih gurih dan sehat.
- Tambahkan mentega putih ke dalam minyak goreng agar gorengan tidak terlalu berminyak.
- Tambahkan sedikit air kapur sirih untuk menambah kerenyahan gorengan
Nah, dengan tips ini Anda akan mendapatkan gorengan yang super renyah dan sehat karena tidak ditambahkan bahan-bahan kimia yang merusak tubuh. Selamat mencoba!
Advertisement
- Agar Dapur Selalu Bersih dan Nyaman Digunakan Untuk Memasak, Jangan Lupakan Hal Ini ya Ladies
- Chop.. Chop.. Ini Dia Tips Praktis Memotong Steak Daging Kaki Kambing Utuh
- Agar Rumah Selalu Bersih Sepanjang Hari, Biasakan Hal Baik Ini Ladies
- Ingin Lemper Tidak Cepat Basi? Begini Caranya
- Trik Kupas Mangga, Kiwi dan Alpukat Menggunakan Gelas
- 5 Kegunaan Kawat Cuci Selain Untuk Mencuci Alat Memasak
- Psst, Ini Dia Rahasia Memasak Telur Ceplok Super Enak