Indonesia punya banyak sekali resep sambal yang bisa dicoba jika kamu suka dengan makanan pedas, salah satunya adalah sambal serai berikut ini. Dengan tambahan tempe goreng, pasti akan lebih nikmat dan sedap.
Bahan-bahan:
- 1 blok tempe
- 4 buah cabai merah
- 8 buah cabai rawit hijau
- 1 buah tomat hijau
- 1 batang serai, iris tipis
- 2 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 2 lembar daun jeruk, buang punggung daunnya
- air secukupnya
- minyak goreng secukupnya
- garam dan gula secukupnya
Cara membuat:
Advertisement
- Goreng tempe seperti biasa hingga matang, penyet hingga agak hancur, sisihkan.
- Haluskan bahan bawang putih, bawang merah, tomat, cabai merah dan cabai rawit.
- Panaskan minyak, tumis sambal hingga harum. Masukkan sedikit air bersama potongan serai dan daun jeruk. Tumis hingga harum.
- Masukkan tempe, gula dan garam secukupnya. Masak hingga sambal matang dan meresap ke dalam tempe. Angkat, sajikan.
Tempe masak sambal serai sudah siap dinikmati dengan nasi dan kerupuk. Simpel kan?
(vem/feb)