Sukses

Lifestyle

Bersamanya Namun Tak Merasakan Hal Ini, Benarkan Dia Cinta Sejatimu?

Jatuh cinta adalah perkara yang masih menjadi misteri dan terkadang sangat membingungkan. Meski begitu, tidak sedikit orang yang benar-benar memberikan cinta tulusnya kepada seseorang yang mungkin saja tak pernah membalas cintanya. Seharusnya, cinta sejati membawa kita kepada perasaan bahagia, nyaman dan apa adanya. Cinta seharusnya juga membuat kita menjadi pribadi yang lebih baik, pribadi yang dihargai dan pribadi yang merasa terlindungi saat bersama si dia.

Dikutip dari laman elitedaily.com, ketika seseorang benar-benar telah menemukan cinta sejatinya, ia akan merasa nyaman, bahagia, terlindungi dan saling percaya sepenuhnya satu sama lain. Ketika seseorang telah benar-benar telah bertemu dengan cinta sejatinya, apapun masalah yang keduanya hadapi, mereka akan tetap menemukan jalan terbaik dimana jalan tersebut akan membuat hubungan mereka baik-baik saja selamanya. Namun, ketika kamu bersama orang yang dicinta dan tak merasakan beberapa hal di bawah ini,  masihkahkamu percaya bahwa ia adalah cinta sejati kamu?

(vem/mim)

Bahagia

Ketika seseorang telah menemukan cinta sejati dan seseorang yang benar-benar memiliki cinta luar biasa untukmu, di manapun dan kapanpun kamu bersamanya, kamu akan tetap merasa bahagia, merasa nyaman, dihargai dan juga terlindungi. Cinta sejati dan cinta yang sesungguhnya tak akan pernah membuatmu merasa sedih atau kecewa.

Kalaupun ada sedikit perasaan kecewa, ia dan kamu akan sama-sama bisa segera memperbaiki semuanya dan membuat kalian berdua selalu bahagia. Jadi, ketika kamu bersama dia dan kamu tak pernah merasa bahagia dengannya, masihkah kamu menganggap bahwa dia adalah cinta sejati kamu?

Aman Dan Terlindungi

Seseorang yang benar-benar menaruh cintanya dengan tulus padamu, dipastikan ia akan membuatmu merasa aman dan terlindungi. Seseorang yang memiliki cinta tulus dan cinta sejati padamu, tak akan pernah membiarkan kamu terluka, tak akan pernah membiarkanmu merasa kecewa apalagi membiarkanmu menunggunya terlalu lama. Ia akan datang kepadamu dan sesegera mungkin mengajakmu melanjutkan hubungan kalian ke hubungan yang lebih serius atau menikah.

Seseorang yang benar-benar memiliki cinta sejati padamu, ia sangat peduli dengamu. So Ladies, ketika kamu bersama kekasih namun kamu tak pernah merasa aman dan terlindungi, masihkah kamu percaya bahwa ia adalah cinta sejati kamu? Ketika bersama kekasih dan ia justru membuatmu kecewa maupun terluka secara fisik dan psikis, masihkah kamu menyebutnya sebagai cinta sejati kamu? Pikir lagi ya Ladies, cinta sejati tak akan membuatmu terluka.

Kamu Merasa Lebih Semangat

Percaya atau tidak, cinta yang sesungguhnya akan membuatmu merasa lebih semangat dan lebih hidup dari sebelumnya. Tidak jarang, cinta sejati biasanya akan menyelamatkan orang-orang yang sedang kritis menjadi lebih semangat dan lebih hidup. Karena cinta sejati, ia yang hampir saja putus asa justru menjadi semakin bersemangat dan lebih kuat.

Cinta sejati juga akan membawa seseorang menjadi pribadi yang lebih energik. Karena cinta sejati pula, banyak orang yang akan lebih semangat mencapai impiannya dan lebih baik dalam menggapai kesuksesan. Namun, ketika kamu tak merasakan hal ini, masihkah kamu berpikir bahwa ia adalah cinta sejati kamu? Cinta sejati atau bukan, harusnya kamu bisa menilai hal ini dari dalam diri kamu sendiri.

Percaya Diri

Kekasih yang bisa membuat kamu lebih percaya diri dan nyaman dengan dirimu sendiri, bisa dikatakan sebagai seseorang yang benar-benar mencintaimu dengan tulus. Ia juga bisa dibilang sebagai seseorang yang memiliki cinta sejati untukmu. Ketika seseorang benar-benar mencintai pasangannya, ia akan menerima segala baik dan buruk pasangan. Cinta sejati identik dengan penerimaan dan juga kasih sayang tulus. Sudahkah kamu merasa percaya diri dan bisa menjadi dirimu sendiri saat bersama kekasih?

Ladies, itulah beberapa hal yang bisa dirasakan ketika si dia benar-benar cinta sejati dan memiliki cinta tulus padamu. Selain hal di atas, hal lain jika dia adalah cinta sejatimu adalah ketika si dia membuat kamu merasa nyaman, si dia meningkatkan keberanianmu, si dia memberikan harapan nyata untuk kebahagiaanmu di masa depan. Dia juga membuatmu merasa menjadi seseorang yang beruntung karena telah memilikinya.

Jika kamu tak merasakan hal-hal di atas, coba pikir lagi tentang hubunganmu bersama pasangan. Cinta sejati yang sesungguhnya tak akan pernah membuatmu terluka dan kecewa.

[pos_1]

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading