Sukses

Lifestyle

5 Tanda Anda Bekerja di Tempat yang Salah

Hidup ini lebih sederhana daripada yang kita bayangnkan. Anda mungkin tidak membutuhkan bantuan orang lain untuk menilai apakah Anda telah memiliki pekerjaan yang sesuai dengan diri Anda atau tidak. Jika Anda jujur dengan diri Anda sendiri, Anda mungkin akan segera tau bahwa Anda dan pekerjaan yang sedang Anda jalani saat ini benar-benar tidak cocok dan Anda telah bekerja di tempat yang salah.

Meski tidak harus mendapatkan pekerjaan yang sempurna yang sesuai dengan impian, hal ini tidak berarti Anda harus bertahan dengan pekerjaan yang sama sekali di luar bidang yang Anda kuasai. Daripada terus menyiksa diri dengan rasa tertekan dan tidak bahagia karena menjalani pekerjaan yang tidak sesuai dengan diri Anda, sebaiknya segera tulis surat resign jika Anda menemukan kelima tanda yang menunjukkan bahwa Anda bekerja di tempat yang salah.

    Apa yang Anda Kerjakan Selalu Salah

    Jika Anda sudah berusaha dan belajar dengan keras untuk melakukan pekerjaan Anda dengan sebaik mungkin, tetapi pekerjaan Anda selalu terkesan salah di mata bos, maka inilah saatnya untuk mulai berpikir kembali tentang pekerjaan Anda. Tidak ada gunanya jika Anda terus memaksakan diri berada dalam pekerjaan yang tidak Anda kuasai meski sudah berusaha sekeras mungkin. Cobalah untuk jujur kepada diri Anda sendiri dan buatlah keputusan untuk karir Anda selanjutnya.

    Feedback yang Buruk

    Salah satu cara untuk mengetahui apakah Anda telah melakukan pekerjaan Anda dengan baik atau tidak adalah dengan mendapatkan feedback baik dari teman sejawat maupun dari atasan Anda. Seperti disebutkan dalam lamanĀ www.forbes.com, Jika Anda mendapati diri Anda secara konsisten mendapatkan feedback yang buruk dari kolega dan atasan Anda, mungkin Anda sedang bekerja di tempat yang salah.

    Mulailah berpikir ulang, apakah Anda benar-benar menginginkan pekerjaan yang sedang Anda lakukan sekarang? Jika jawabannya tidak, segeralah menuliskan surat resign kepada atasan Anda, dan temukan pekerjaan baru yang lebih pas dengan bidang yang Anda kuasai.

    Anda Merasa Seperti "The Ugly Duckling"

    Anda tentu pernah mendengar cerita itik buruk rupa. Dalam dongeng anak-anak itu diceritakan bahwa si itik selalu diejek karena rupanya yang jelek dan berbeda dari anak itik lainnya. Tapi setelah tumbuh dewasa, ternyata baru diketahui, bahwa ia bukanlah seekor itik, melainkan seekor Angsa putih yang cantik.

    Jika Anda merasa seperti si itik ini dalam pekerjaan Anda, ada baiknya jika Anda tidak perlu berlama-lama bertahan dengan pekerjaan itu. Sebab boleh jadi, Anda memang tidak cocok bekerja di tempat sekarang Anda bekerja, dan lebih cocok bekerja di tempat lain yang sesuai dengan diri Anda.

    Malu dengan Pekerjaan Anda

    Orang yang senang dengan pekerjaannya tidak akan segan berbagi di mana dia bekerja dan apa posisinya. Namun, jika Anda merasa malu dengan pekerjaan yang Anda lakukan, mungkin pekerjaan itu memang kurang pas untuk Anda dan Anda perlu mencari pekerjaan lain yang lebih pas untuk Anda.

    Tidak Bisa Jadi Diri Sendiri

    Jika Anda tidak bisa menjadi diri Anda sendiri saat berada di tempat kerja, hal ini akan memberikan stress yang akan membuat kehidupan Anda terganggu. Jika sudah merasa terjebak dengan pekerjaan sehingga Anda tidak bisa menikmati waktu untuk menjadi diri Anda sendiri, berpikirlah ulang untuk apakah Anda ingin melanjutkan pekerjaan itu atau tidak.



Nah, itulah tanda bahwa yang bisa Anda gunakan untuk mengukur apakah Anda telah benar-benar pas dengan pekerjaan yang sedang Anda jalani saat ini atau tidak. Jika Anda merasakan tanda-tanda ini di dalam diri Anda, sebaiknya mulailah untuk menyusun rencana masa depan Anda dan buatlah diri Anda lebih bahagia dengan keputusan yang Anda ambil.

(vem/ama)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading