Sukses

Lifestyle

4 Tanda Pria Dewasa dan Siap Berkeluarga

Menikah memang sebuah keputusan besar dalam hidup. Kita tak bisa membuat keputusan ini dengan ceroboh atau pertimbangan yang matang. Ada banyak hal yang perlu diperhatikan dan diprioritaskan. Salah satunya, yang pasti, adalah calon pasangan Anda. Apakah ia sudah benar-benar matang dan siap berkeluarga?

Ladies, seorang pria yang siap berkeluarga tak hanya yang sudah mapan atau punya pekerjaan tetap. Ada banyak kualitas yang perlu dicari dari seorang pria untuk membangun keluarga yang harmonis. Apakah pasangan Anda saat ini sudah benar-benar siap berkeluarga? Yuk, cari tahu jawabannya di sini.

(vem/nda)

Gampang Dekat dengan Anak Kecil dan Keluarga Anda

Saat ia menawarkan diri menjaga sepupu atau keponakan, dia menunjukkan secara tidak langsung naluri untuk merawat. Bisa jadi karena ia cinta anak-anak atau memang ia menginginkan kehadiran anak. Hal itu ia lakukan sebagai inisiatifnya sendiri, bukan karena sekadar dimintai tolong.

Anda pasti ingin punya suami yang bisa menjalani peran sebagai ayah yang baik. Coba perhatikan pasangan Anda apakah ia tipe pria yang mudah dekat dengan anak kecil. Apakah ia bisa membuat seorang anak merasa nyaman di dekatnya, jika iya, hmm... dia merupakan kandidat ideal sebagai ayah yang baik.

Mulai Membahas Masa Depan

Saat dia mulai membahas lebih serius mengenai hubungan Anda dengannya, terutama bila ia membicarakan tentang pernikahan dan keluarga serta rencana pribadi lainnya mengenai Anda berdua. Dengan tanda itu, bisa jadi ia sedang memberikan kode pada Anda untuk bersiap karena dia ingin menjalani hubungan yang lebih resmi bersama Anda.

Pria yang dewasa adalah ia yang sudah memiliki impian dan pandangan masa depan. Ia tak hanya memikirkan diri sendiri tetapi juga apa yang akan ia lakukan untuk orang-orang terdekatnya. So, coba deh perhatikan lagi apakah pasangan Anda sudah mulai sering membahas depan? Apakah ia sudah menunjukkan gelagat ingin membangun impian bersama Anda?

Memiliki Karier

Memberi nafkah sudah menjadi kewajiban seorang suami pada istri dan anak-anaknya. Pria yang siap berkeluarga perlu memiliki pegangan karier. Ia harus menunjukkan sikap bertanggung jawab dan optimis dalam karier yang dibangunnya. Mungkin saat ini ia masih menjadi seorang pegawai biasa, tapi Anda bisa lihat apakah ia punya tekad untuk membangun karier yang lebih besar lagi nantinya.

Pria dewasa dan siap berkeluarga membangun karier bukan hanya untuk kepuasannya sendiri. Tapi ia membangun karier itu juga demi orang-orang yang ia cintai. Apakah pasangan Anda saat ini memiliki ciri itu?

Tak Mudah Tertekan Saat Menghadapi Masalah

Kedewasaan bukan semata soal umur. Tapi juga kematangan dalam berpikir. Pria yang dewasa adalah ia yang bisa tetap berpikir jernih ketika menghadapi masalah. Ia tak akan sembarangan mengambil tindakan sebelum berpikir dengan tenang. Selain itu, ia pun akan terbuka menerima saran dan masukan dari Anda.

Nantinya Anda akan hidup bersamanya. Segala masalah dan persoalan yang muncul perlu diselesaikan berdua. Jadi jika saat ini pasangan Anda masih belum memperlihatkan kematangan dalam berpikir, mungkin Anda perlu berpikir ulang atau memberinya waktu lagi sampai benar-benar siap menjadi suami ideal Anda.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading