Sukses

Lifestyle

Resep: Cumi Isi Goreng Tepung, Enak dan Renyah

Hai Ladies, sudah menyiapkan menu apa untuk makan malam nanti? Kalau belum, bisa coba resep yang satu ini nih. Cumi isi goreng tepung. Mudah kok membuatnya Ladies, bahan-bahannya juga mudah Anda dapatkan. Ini nih resepnya, seperti yang dilansir oleh Sajiansedap.com, coba di rumah ya.

Bahan Dasar:

500 g cumi kupas

Bahan Isian:

  • 75 g daging ayam, digiling 
  • 125 g tahu putih, dihaluskan
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1/4 sdt garam 
  • 1/8 sdt merica bubuk 
  • 1/2 sdm kecap ikan 
  • 1 putih telur ayam 

Bahan Tepung:

  • 100 g tepung terigu protein sedang 
  • 25 g tepung beras 
  • 15 g tepung bumbu siap pakai 
  • 1 kuning telur , kocok lepas
  • 250 ml air dingin 
  • 1/2 sdt garam 
  • 1/4 sdt merica bubuk 
Cara Membuat:
  1. Aduk rata bahan isian. Lalu masukkan ke dalam cumi-cumi. Sematkan lidi pada bagian ujung yang terbuka, agar isian tidak keluar. Kukus dengan api sedang selama 15 menit, lalu biarkan dingin.
  2. Campurkan bahan tepung. Celupkan cumi-cumi ke dalam campuran tepung, lalu goreng dalam minyak panas.
  3. Goreng juga campuran tepung di bagian pinggir penggorengan dengan cara di tetes-teteskan, lalu tuang juga sedikit di atas cumi-cumi. Kumpulkan remah-remah di sekitar cumi-cumi hingga menempel pada cumi-cumi.
  4. Goreng semua cumi-cumi, tiriskan. Sajikan dengan saus tomat dan saus sambal.

Rasa khas laut dari cumi dipadu dengan isian ayam yang enak serta kriuk-kriuk dari remah tepung tentunya akan membuat santap malam Anda semakin nikmat ya Ladies. Serasa menikmati makan malam di rumah makan mewah, hehe.

 
(vem/reg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading