Ketika seseorang memiliki cita-cita mulia, semangat tinggi dan selalu berusaha, apapun serta bagaimanapun kondisinya, tentu semua halangan untuk menggapai cita-cita tersebut dapat teratasi dengan baik. Kisah menginspirasi kini datang dari seorang remaja bernama Peng Chao.
Dilansir dari laman shanghaiist.com, Peng Chao adalah remaja yang baik hati dan selalu semangat dengan kekurangan yang ada pada dirinya. Meski tak memiliki kedua tangan karena sebuah kecelakaan saat ia masih kecil, Chao telah berhasil meraih skor sebesar 603 poin untuk tes masuk Universitas Negeri di China.
Advertisement
Dengan skor 603, Chao bisa saja memilih universitas paling baik di negeri tirai bambu tersebut untuk belajar. Chao mengatakan jika universitas impiannya adalah Universitas Zhejiang, dengan pilihan jurusan Teknik Sipil.
Namun, karena kondisi fisiknya yang kurang sempurna, Chao khawatir Teknik Sipil bukan pilihan yang tepat baginya meski ia sangat menginginkannya. Tapi Chao akan terus berjuang agar dirinya diterima di jurusan Teknik Sipil dan melakukan yang terbaik.
Menurut orang tuanya, Chao adalah seseorang yang sangat cerdas dengan ilmu komputer. Keluarga pernah menyarankan agar remaja cerdas tersebut masuk ke jurusan ilmu komputer.
Mengingat impian Chao yang ingin masuk jurusan Teknik Sipil sangat kuat, orang tua mengaku akan mendukung apapun yang akan dilakukan buah hatinya. Mereka akan menghormati apapun pilihan Chao. Saat mengerjakan soal tes, salah satu juru panitia tes mengungkapkan bahwa Chao menyelesaikan tes dengan baik hanya dengan memanfaatkan kakinya.
Wah, menarik ya Ladies. Ketika kita memiliki tekat dan usaha yang kuat serta diimbangi dengan doa yang sungguh-sungguh, dipastikan apa yang menjadi mimpi kita bisa terwujud. Jika Chao saja yang serba kekurangan dapat melakukan yang terbaik, sungguh sangat malu rasanya ketika memiliki kesempurnaan namun tak memiliki semangat kuat seperti yang dimiliki oleh Chao untuk menggapai mimpi.
- Terobos Api Menolong Nenek, Gadis 9 Tahun Banjir Pujian
- Menggetarkan Hati, Gadis 9 Tahun Bangun Rumah Untuk Tunawisma
- Baru 11 Tahun, Bocah Ajaib Raih 3 Gelar Sarjana Sekaligus
- Fazza: Pangeran Arab Tampan, Cerdas dan Romantis Yang Membuat Wanita Meleleh
- Aku Rela Menggendong Anakku Yang Lumpuh Sepanjang Sisa Hidupku