Kucing merupakan hewan peliharaan yang disukai banyak orang. Bahkan banyak keluarga yang sengaja memelihara kucing dan menganggapnya sebagai anggota keluarga sendiri. Tapi kalau kucingnya memiliki sebuah kondisi langka seperti yang diidap Matilda, apakah Anda masih akan menjaga dan merawatnya?
Matilda, kucing berusia dua tahun ini sudah memiliki 30 ribu followers di akun Instagramnya. Dilansir dari mirror.co.uk, ia memang kucing yang lain dari biasanya. Kedua matanya terlihat membulat besar melebihi ukuran mata kucing biasa. Menurut pemiliknya, Matilda mengidap kondisi langka yang disebut luksasi lensa. Kondisi ini menyebabkan kedua lensa matanya melar dan melebar.
Dengan kondisi langka tersebut, Matilda pun dijuluki sebagai kucing alien. Ini karena kedua matanya yang besar seperti sepasang mata alien. Memang sih kalau diperhatikan lagi, Matilda memiliki sepasang mata yang begitu mirip dengan makhluk luar angkasa tersebut. Meskipun mengidap kondisi langka, Matilda dilaporkan berada dalam kondisi baik.
Seorang spesialis sebelumnya memeriksa Matild dengan berbagai instrumen dan tes. Sampai akhirnya, sesuai dengan gejala-gejala yang ditemukan, Matilda menderita luksasi lensa seperti yang dialami oleh saudara-saudaranya.
Sang pemilik memutuskan tak akan membawa Matilda untuk dioperasi. Beruntung Matilda dirawat oleh orang-orang yang begitu peduli dan sayang padanya. Matilda akan terus dirawat dengan sebaik-baiknya dan dijaga kesehatannya. Kita doakan semoga Matilda terus sehat, ya Ladies.
Advertisement
- Tertangkap Kamera, Wanita Hampir ‘Tertelan’ Lubang Got
- Ngakunya Sih Bisa Keliling Dunia Dalam Waktu 12 Jam, Ternyata Pria Ini...
- Bikin Heboh Peserta, Parade Sepeda Telanjang Sempat Dihentikan
- Ngerinya Sosial Media: Cowok Ini Jatuh Cinta Pada Wanita Yang Tidak Nyata
- Baru Sejam Dibuka, Toko Disney Terbesar Ditutup: Apa yang Terjadi?