Udang merupakan makanan laut atau seafood yang digemari oleh masyarakat. Udang juga memiliki kandungan gizi yang sangat banyak. Rasa udang yang gurih juga menjadikannya seafood yang diminati.
Kali ini Vemale akan mencoba menghadirkan 5 resep pilihan dari udang goreng yang bisa Anda praktekkan di rumah. Resep-resep ini sangatlah mudah dan praktis Ladies. Tunggu apa lagi, segera menuju ke TKP yuk!
Advertisement
Resep Udang Goreng Bumbu Kari
Bahan:
- 500 gram udang ukuran sedang, buang kepala dan kulitnya
- 1 sdt air jeruk nipis
- 100 ml air
- 1 sdt bumbu kari bubuk
- 2 siung bawang putih haluskan
- Garam secukupnya
- 1/2 bagian bawang bombay, cincang halus
Cara Membuat:
- Cuci bersih udang.
- Campur air jeruk nipis dan udang agar bau amisnya hilang, bilas dengan air mengalir.
- Campur bumbu kari, bawang putih, garam dan air, aduk hingga jadi pasta.
- Campur udang dengan adonan pasta tersebut. Diamkan selama 20 menit.
- Tumis bawang bombay hingga harum dengan margarin.
- Masukkan udang, goreng hingga berubah warna dan matang.
- Angkat, sajikan selagi hangat.
Resep Udang Goreng Telur Asin
Bahan:
- 400 gram udang yang berukuran besar
- 2 siung bawang putih (cincang dan haluskan)
- 1 Sdm tepung terigu dan minyak goreng (campurkan sebagai bahan pelapis)
- 4 butir kuning telur asin (rebus dan haluskan)
- 1 sendok teh garam
- 1 Sdm air jeruk nipis
Cara Pembuatan:
- Rendam udang dalam air jeruk nipis untuk menghilangkan amisnya. Diamkan selama kurang lebih 10-15 menit.
- Celupkan udang ke dalam telur putih asin dan masukkan ke dalam bahan pelapis
- Gorenglah menggunakan minyak goreng hingga panas hingga matang (berubah warna agak kuning dan kecokelat-cokelatan)
- Angkat dan tiriskan
- Taburi dengan telur asin yang dicacah dan bawang goreng
- Udang telur asin sudah siap disajikan.
Advertisement
Resep Udang Goreng Saus Tiram
Bahan:
- 500 gram udang ukuran besar, kupas
- 1 butir telur ayam, dikocok
- 1/2 sdt oregano kering
- 1/2 sdt merica bubuk
- 3 buah cabai merah
- 1 sdm air jeruk nipis
- 1/2 sdt garam halus
- 50 gram bawang bombay, iris tipis
- 50 gr tepung maizena
- 2 sdm mentega
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam halus
- 15 helai daun kucai, potong 2 cm
Cara membuat :
- Rendam udang bersama oregano, merica, air jeruk nipis, dan garam. Diamkan selama 30 menit. Tiriskan.
- Celupkan dalam telur kocok, angkat, gulingkan dalam tepung maizena hingga rata.
- Goreng udang dalam minyak panas hingga kekuningan. Angkat dan tiriskan.
- Panaskan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu.
- Masukkan cabai. Aduk hingga cabai layu.
- Masukkan udang goreng, aduk rata.
- Tambahkan saus tiram, merica, dan garam. Aduk hingga sayuran matang.
- Masukkan kucai, aduk dan angkat.
- Sajikan panas-panas bersama nasi panas
Udang Goreng Krispi Bungkus Parutan Kelapa
Bahan:
- 300 gram udang ukuran sedang, buang kulit dan kepalanya
- 200 gram kelapa parut
- 100 gram tepung terigu
- 100 gram tepung maizena
- 1/4 sdt garam
- 1/4 merica bubuk
- Air jeruk nipis
Cara Membuat:
- Cuci bersih udang lalu lumuri air jeruk nipis yang sudah dicampur garam dan merica. Diamkan 5 menit.
- Campur tepung terigu, tepung maizena dan kelapa parut.
- Ambil udang, gulingkan di adonan tepung dan parutan kelapa hingga semua bagian tertutup.
- Goreng dengan minyak hingga berwarna kuning keemasan, angkat, tiriskan.
- Sajikan selagi hangat.
Advertisement
Resep Udang Goreng Balut Kulit Lumpia
Bahan-Bahan
- 25 ekor udang
- 15 kulit lumpia, dipotong jadi 2 hingga membentuk segitiga
- 1 sdm tepung maizena
- 100 cc air
Bumbu untuk Merendam
- 1 sdt bawang putih cincang
- 1/2 sdt jahe parut
- 1/2 sdt minyak wijen
- 1 sdt kecap
- 1 sdt saus pedas manis
- 1 sdt tepung maizena
Cara Membuat:
- Kupas udang. Siapkan mangkuk, masukkan semua bumbu untuk merendam, rendam udang selama 20 menit. Di mangkuk terpisah, buat pasta tepung maizena yang dicampur dengan 100 cc air.
- Ambil udang yang sudah direndam, keringkan dengan kertas roti. Balut dengan kulit lumpia.
- Rekatkan ujung kulit lumpia dengan pasta tepung maizena. Lalu goreng hingga cokelat keemasan. Sajikan dengan saus pedas manis.
Selamat memasak, Ladies!