Sukses

Lifestyle

Resep Minuman Jahe Kunyit, Cocok untuk Diet

Tubuh yang sehat dimulai dari pola makan dan minum yang baik. Kalau saat ini Anda juga sedang menjalankan program diet, Anda harus lebih selektif memilih apa yang Anda konsumsi. Kali ini Vemale akan membagikan resep minuman sehat yang punya segudang manfaat. Untuk lebih jelasnya, yuk langsung kita simak uraiannya lebih detail di bawah ini.

Bahan-Bahan
1 ruas jahe
1 ruas kunyit (atau bisa diganti dengan kunyit bubuk)
1-2 cayenne
4 buah lemon (3 buah diambil air perasannya dan 1 buah sebagai garnish)
3 tetes vanila stevia
1,5 liter air

Foto: copyright lindawagner.net

Cara Membuat
1. Masukkan jahe, kunyit, dan air perasan jeruk lemon dalam juicer.
2. Campurkan air dengan vanila, aduk rata.
3. Campurkan semua bahan jadi satu, tambahkan irisan buah lemon.
4. Diamkan sekitar 10 menit agar semua bahan tercampur rata.
5. Minuman bisa dinikmati dengan campuran es batu.

Ladies, apakah Anda tahu cayenne? Cayenne ini merupakan sejenis buah yang mirip cabai. Salah satu fungsinya adalah sebagai tanaman obat sejak abad ke-14 di pedalaman Amerika Selatan dan Tengah untuk membantu proses penurunan berat badan.

Minuman ini juga merupakan minuman detoks yang menyehatkan. Saat Anda lelah atau badan terasa kurang fit, minuman ini bisa mengembalikan kondisi tubuh Anda kembali normal.





(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading