Mungkin para pria banyak yang bertanya mengapa wanita sangat hobi menonton film yang membuat mereka berlinang air mata bersama dengan teman mereka. Jawaban dari pertanyaan tersebut kini telah ditemukan melalui sebuah penelitian, Ladies.
Dilansir dari dailymail.co.uk, penelitian tersebut menemukan bahwa merasakan emosi yang sama dengan seseorang ketika menonton film sedih dapat membuat wanita merasa terikat satu sama lain. Ketika menonton bersama teman, mereka akan merasa lebih bahagia ketika melihat bagian yang membahagiakan. Dan ketika melihat bagian yang sedih, mereka tidak terlalu merasa sedih seperti saat menonton sendiri.
Penelitian ini melibatkan 30 pasang wanita yang berusia antara 20-33 tahun. Setelah melihat film sedih, mereka diminta untuk me-ranking perasaan mereka mulai dari sangat negatif hingga sangat positif. Hasilnya adalah sebagian besar dari mereka merasa lebih positif.
Advertisement
Nah, itulah sebabnya mengapa para wanita hobi sekali menonton film sedih bersama teman. Kalau menurut Anda bagaimana, Ladies, apakah Anda merasakan perbedaan ketika menonton film sedih bersama teman dengan ketika sendirian?
(vem/rsk)