Sukses

Lifestyle

Seorang Ibu Terjun ke Sungai dan Tenggelam Setelah Bertengkar Dengan Anak Laki-Lakinya

Adu argumen dengan orang tua adalah hal yang wajar terjadi, sebab debat adalah salah satu jalan menuju kedewasaan dan kematangan berpikir. Namun sebuah bertengkaran bisa menyisakan penyesalan mendalam. Wanita ini memilih lompat ke sungai dan tenggelam setelah bertengkar dengan puteranya.

Tan Bee Eng (40 tahun) ditemukan tenggelam setelah melompat ke dalam sungai. Wanita yang berasal dari Singapura tersebut kehilangan nyawanya setelah tim penyelamat menemukan Tan Bee Eng dalam keadaan meninggal. Peristiwa tersebut terjadi pada hari Kamis jam 2 malam di sekitar Liang Court, dilansir oleh stomp.com.sg.

Lompat ke sungai setelah bertengkar dengan anak

Menurut harian Lianhe Wanbao, insiden tersebut terjadi setelah Tan Bee Eng bertengkar dengan putranya yang masih berusia 22 tahun. Pria muda tersebut pulang kerja dan mulai berdebat dengan ibunya.

Tan Bee Eng | Foto: copyright stomp.com.sg

Tidak diketahui apa yang diperdebatkan ibu dan anak tersebut, namun saksi mata melihat Tan Bee Eng tampak gelisah dan melompat ke dalam sungai. Seorang pria berusia 30 tahunan berusaha menyelamatkan sang wanita, sayangnya gagal dilakukan.

Meninggal di tempat kejadian

Karena arus sungai deras dan dalam, warga sekitar memanggil Angkatan Pertahanan Sipil Singapura untuk melakukan penyelamatan. Tubuh Tan Bee Eng berhasil diangkat, namun sudah dalam kondisi tidak bernyawa dan dinyatakan meninggal di tempat kejadian.

Foto: copyright stomp.com.sg

Pertengkaran memang tidak bisa kita hindari, namun yang harus diingat adalah mengelola emosi saat bertengkar. Semoga keluarga yang ditinggalkan mendapat ketabahan. Jika Anda sedang berselisih pendapat dengan orang tua, pahami kondisi mereka agar hal-hal serupa tidak menjadi penyesalan.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading