Berani nonton film horor? Kabarnya nih.. ada banyak film horor yang menyisakan cerita misterius. Cerita-cerita tersebut ada di luar naskah film. Semakin seram filmnya, biasanya semakin banyak kisah-kisah misterius di balik pembuatan film, baik sebelum film diproduksi ataupun setelah film selesai diproduksi. Film-film tersebut mendapat julukan film terkutuk.
Dilansir oleh playwithdeath.com, ada beberapa film yang masih jadi perbincangan hingga sekarang, karena membawa kutukan mengerikan. Tidak semua film terkutuk itu adalah film horor, namun kisah di baliknya teramat seram. Berbagai insiden tragis terjadi pada kru dan pemainnya, bahkan membuat kematian tak terjelaskan.
Film apa saja? Simak pada halaman selanjutnya.
Advertisement
Advertisement
The Omen (1976)
The Omen adalah salah satu film paling fenomenal hingga sekarang. Menceritakan seorang anak laki-laki bernama Damien yang diadopsi oleh sebuah keluarga kaya. Keluarga tersebut tidak tahu bahwa Damien adalah perwujudan setan yang masuk ke dalam tubuh manusia. Teror demi teror menghantui keluarga tersebut, kematian datang silih berganti.
Yang menyeramkan, putra Gregory Peck, aktor utama dalam film ini bunuh diri dua bulan sebelum film diproduksi. Pesawat yang ditumpangi Gregorry pernah mengalami masalah saat promosi. Tim spesialis efek bernama James dan asistennya Liz Moore mengalami kecelakaan parah yang menyebabkan James terluka parah dan Liz tewas.
Poltergeist (1982-1988)
Film ini menjadi salah satu film horor yang juga dikenang sepanjang masa. Selain kengerian dalam filmnya, Poltergeist menjadi salah satu film terkutuk yang membunuh para kru dan aktor yang terlibat. Dibuat dalam bentuk trilogi sejak tahun 1982 hingga 1988, ada cerita mengerikan di balik semua film tersebut.
Domnique Dunne yang memerankan Dana, dibunuh kasihnya di usia 22 tahun. Aktor Julien Beck menderita kanker perut beberapa bulan sebelum menerima peran sebagai Pendeta Kane, dia meninggal di usia 60 tahun. Will Sampson yang berperan di Poltergeist meninggal karena gagal jantung di tahun 1987. Anak perempuan bernama Heather O' Rourke yang memerankan Carol Anne meninggal karena infeksi saat syuting Poltergeist III.
Advertisement
Rebel Without a Cause (1955)
Film ini bukan film horor, namun ada kisah mengerikan di baliknya. Rebel Without a Cause menceritakan seorang pemuda yang pindah dari sebuah kota untuk menemukan cinta, sahabat dan pengalaman baru. Film klasik ini pada akhirnya dikenal karena tiga pemeran utamanya meninggal dengan cara misterius dan tragis.
Aktor utama James Dean meninggal tahun 1955 karena terlibat kecelakaan mobil. Bintang Natalie Wood meninggal karena tenggelam dalam posisi yang aneh. Pada tahun 1976, Sal Mineo ditikam hingga meninggal di sebuah gang di Hollywood Barat. Kepergian para bintang utama membuat film Rebel Without a Cause dianggap sebagai film kutukan yang menyebabkan kematian.
Superman (1978)
Sekilas, tak ada yang menyeramkan dari film Superman yang diproduksi tahun 1978. Film ini bahkan dikatakan sebagai salah satu film Superman terbaik dengan Christopher Reeves yang juga dipuja sebagai Superman terbaik sepanjang masa. Sayangnya, film superhero yang sangat populer ini menyisakan kisah mengerikan bertahun-tahun setelah selesai diproduksi.
Christopher Reeves jatuh dari kuda beberapa saat setelah film dirilis dan membuatnya mengalami kelumpuhan total. Aktor tampan ini meninggal pada tahun 2004 di usia 52 tahun. Sementara itu, aktris cantik bernama Margot Kidder mengalami masalah kejiwaan dan ditemukan berjalan dengan pakaian lusuh serta berbicara tidak jelas. Aktor Richard Pryor yang membintangi Superman III meninggal karena Multiple Sclerosis. Yang terakhir adalah George Reeves yang memerankan Superman di tahun 1950 meninggal karena bunuh diri.
Advertisement
The Exorcist (1973)
Anda pasti sering melihat wajah mengerikan ini. The Exorcist adalah salah satu film horor terbaik sepanjang masa, yang dapat membuat banyak orang menjerit histeris saat menonton filmnya. Menceritakan seorang gadis remaja yang kerasukan arwah jahat setelah memanggil hantu melalui papan Ouija. Tak hanya filmya yang mengerikan, kisah di balik film ini membuat merinding.
Aktor Hack MacGowran meninggal dunia setelah film dirilis, meninggal karena komplikasi flu. Aktor Lee J. Cobb juga meninggal tiga tahun setelah film dirilis. Aktor Max Von Sydow mengalami musibah karena saudara laki-lakinya meninggal saat proses produksi film. Bayi kameramen meninggal dunia dan seorang tukang kayu kehilangan jari-jarinya saat sedang menyiapkan properti film. Kabarnya, semua kemalangan itu adalah kutukan film The Exorcist.
Percaya atau tidak?