Bagi setiap anak, bermain adalah hal paling menggembirakan untuknya. Namun bagaimana jadinya jika mainan anak tersebut justru dicuri oleh sang ayah sendiri untuk dijual? Dilansir dari metro.co.uk, seorang pria berusia 28 tahun mencuri mainan milik kedua anaknya di rumahnya sendiri.
Ayah kejam yang bernama Joshua Seivwright tersebut nekat mencuri mainan berupa playstation di rumahnya setelah ia bertengkar dengan sang istri. Karena pertengkaran tersebut, Seivwright diusir dari rumah oleh sang istri. Merasa kesal dan tidak terima dengan perlakukan istrinya, pria ini lalu mencuri mainan milik anaknya.
Melalui jendela dapur, Seivwright masuk ke dalam rumah dan mencuri mainan-mainan miliki anaknya. Mainan berupa dua playstation dan gadget yang dicurinya lalu dijual di sebuah toko yang ada di kota kelahirannya yakni di Newport, South Wales.
Atas perbuatannya, Joshua Seivwright lalu ditangkap. Bukti yang kuat diperoleh polisi saat sang istri menunjukkan rekaman CCTV yang terpasang di rumahnya saat kejadian. Sebelumnya, Seivwright juga telah dipenjara atas perbuatan yang sama. Dan kali ini, ayah kejam ini harus membayar perbuatannya dengan 8 bulan kurungan penjara.
Bagaimana menurut Anda Ladies, apa yang dilakukan pria ini sungguh keterlaluan bukan? Semoga saja setelah dipenjara kali ini ia akan jera dan menghentikan perbuatan tidak baiknya yakni mencuri. Dan semoga anak-anaknya segera mendapatkan mainan penggantinya.
Bagi Anda semua, usahakan pula untuk menyelesaikan masalah hubungan dengan baik dan sabar serta tenang. Hindari pertengkaran yang bisa memicu tindak kriminal.
Advertisement
- Tak Ingin Ditilang, Seorang Ayah Tenggelamkan Anak Di Sungai
- Tertangkap Basah Mencopet, Dua Sejoli Ini Berlagak Tuli
- Ngeri, Wanita Ditikam Berkali-Kali karena Tak Mau Melepaskan Tasnya
- Nenek Berkursi Roda Diabaikan di Mall Sementara Perawatnya Asyik Belanja
(vem/mim)