Sukses

Lifestyle

Best Friends Forever! 6 Tanda Persahabatan 'Kan Abadi Selamanya

Sahabat sejati akan selalu bisa diandalkan di saat suka dan duka. Kehadiran seorang sahabat bisa membuat hidup kita lebih indah dan berwarna. Memiliki sahabat mungkin mudah. Tapi menjaga ikatan persahabatan agar bisa bertahan abadi dan selamanya itu tidaklah gampang.

Friendship... is not something you learn in school. But if you haven't learned the meaning of friendship, you really haven't learned anything. (Muhammad Ali)

Dilansir dari huffingtonpost.com, ada sejumlah karakteristik tentang persahabatan yang akan berlangsung langgeng dan abadi selamanya. Coba cari tahu apakah ada tanda-tanda ini dalam persahabatan Anda. Apakah persahabatan Anda akan terus berlangsung selamanya? Atau malah persahabatan Anda hanya bertahan dalam waktu singkat?

(vem/nda)

Saling Mendukung Satu Sama Lain

Apakah sahabat Anda selalu jadi orang yang menyemangati Anda ketika Anda akan melakukan sesuatu? Atau apakah ia selalu ada di samping Anda ketika Anda sedang sedih? Saat ia selalu jadi orang pertama yang mendukung Anda untuk bangkit, ia benar-benar sahabat sejati Anda. Ketika sahabat Anda selalu datang untuk menghibur Anda bila Anda sedih, persahabatan Anda nantinya kemungkinan besar akan berlangsung lama.

[startpuisi]A real friend is one who walks in when the rest of the world walks out. (Walter Winchell)[endpuisi]

Ketulusan seseorang akan terlihat saat Anda berada dalam kondisi sulit dan kritis. Seorang teman yang hanya hadir dalam hidup Anda ketika Anda sukses akan sulit menjadi seseorang yang selalu bisa Anda andalkan. Begitu pula sebaliknya. Jika Anda tak pernah hadir untuk menghibur sahabat Anda atau mendukung sahabat Anda di kala ia membutuhkan, Anda pun tak bisa disebut sebagai seorang sahabat sejati.

Saling Merayakan Kesuksesan Masing-Masing

Merayakan kesuksesan seseorang saat kita sedang terpuruk tidaklah mudah. Tapi jika Anda meyakini persahabatan Anda adalah persahabatan sejati maka Anda akan saling merayakan kesuksesan masing-masing. Mengesampingkan rasa egois. Mengenyahkan rasa iri masing-masing.

[startpuisi]Walking with a friend in the dark is better than walking alone in the light. (Helen Keller)[endpuisi]

Kebahagiaan pun akan berlipat ganda saat Anda dan sahabat Anda saling merayakan kesuksesan masing-masing. Momen-momen indah bersama juga akan jadi kenangan yang paling berharga dalam hidup. So, apakah Anda selalu bisa meluangkan waktu untuk merayakan kesuksesan sahabat Anda? Atau mungkin sahabat Anda selalu hadir setiap kali Anda mengundangnya untuk merayakan kebahagiaan bersama?

Saling Memaafkan

Namanya juga bersahabat, pastilah pernah ada masalah dan konflik yang terjadi. Justru dari sebuah konflik, kita jadi tahu persahabatan seperti apa yang kita miliki ini. Sahabat sejati tak akan mudah terpancing emosi saat sedang ada masalah. Ia malah akan mencari solusinya dan meluangkan waktu untuk membicarakannya bersama.

[startpuisi]Sometimes being a friend means mastering the art of timing. There is a time for silence. A time to let go and allow people to hurl themselves into their own destiny. And a time to prepare to pick up the pieces when it's all over. (Octavia Butler)[endpuisi]

Kalau memang ada yang salah, sudah seharusnya memaafkan. Jika ada yang berbuat salah, sudah semestinya meminta maaf. Bersahabat bukan berarti berkelit jika berbuat salah. Keberanian mengakui kesalahan adalah sebuah nilai yang sangat penting dalam persahabatan.

Mau Terbuka dan Jujur

Meskipun kita harus berbohong demi menyenangkan hati orang lain. Namun persahabatan yang selalu mengutamakan kejujuran dan saling terbuka satu sama lain akan jadi persahabatan yang langgeng. Tak mudah untuk jujur pada orang baru dalam hidup kita pada awalnya. Tapi seiring waktu, rasa saling percaya akan semakin kuat.

[startpuisi]Don't walk behind me; I may not lead. Don't walk in front of me; I may not follow. Just walk beside me and be my friend. (Albert Camus)[endpuisi]

Seorang sahabat yang berani mengambil risiko menyampaikan kejujuran meskipun berat adalah sosok sahabat yang sulit untuk ditemukan. Kejujuran mungkin tidak selalu menyenangkan. Hanya saja keberanian menyampaikan kejujuran itu hanya dimiliki oleh orang-orang yang bisa membuat sebuah persahabatan akan abadi selamanya.

Tetap Merasa Dekat Meski Jarak Memisahkan

Sahabat tak selalu bisa berada di dekat kita. Terkadang kita harus berpisah dengannya karena faktor pekerjaan atau kesibukan lainnya. Apabila Anda ingin mengetes apakah ia sahabat terbaik Anda, Anda bisa coba untuk berjauhan sementara waktu. Baru setelah itu bertemulah kembali. Kalau Anda masih merasakan kedekatan dengannya, ia benar-benar sosok sahabat sejati Anda.

[startpuisi]There is nothing on this earth more to be prized than true friendship. (Thomas Aquinas)[endpuisi]

Sahabat sejati akan mengikat persahabatannya dengan hati. Meski jarak memisahkan dan waktu membuat segala sesuatunya berlalu begitu cepat, seorang sahabat akan tetap mempertahankan persahabatannya selamanya.

Tak Ada Rasa Diam-Diam Membenci

Sering terjadi di sejumlah kisah pertemanan, di mana salah satu sahabat membenci sahabatnya sendiri tapi dengan sembunyi-sembunyi. Bagai serigala berbulu domba. Di depan terlihat manis dan baik, tapi di belakang malah menjelek-jelekkan sahabat sendiri. Diam-diam menusuk dari belakang akan jadi luka yang begitu dalam dan akan sangat sulit untuk disembuhkan.

[startpuisi] The real test of friendship is: can you literally do nothing with the other person? Can you enjoy those moments of life that are utterly simple? (Eugene Kennedy)[endpuisi]

Setiap orang punya tingkat kenyamanannya sendiri saat bersama orang lain. Siapapun sahabat Anda saat ini, pastikan Anda tetap menjaga ikatan persahabatan Anda sebaik-baiknya. Apalagi jika persahabatan tersebut sudah bertahan selama bertahun-tahun. Selalu jadilah sahabat yang baik dan temukan sahabat sejati Anda, maka hidup Anda akan baik-baik saja.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading