Sukses

Lifestyle

Ulang Tahun, The Flavor Bliss Gelar Kompetisi Penghargaan Bergengsi

Di tahun ke-4 ulang tahun The Flavor Bliss, rangkaian acara telah digelar. Bentuk kepedulian terhadap lingkungan menjadi salah satu bukti The Flavor Bliss peduli akan lingkungan di Alam Sutera.

Di hari kedua Minggu 30 November 2014, diumumkan para pemenang yang mendapatkan award, dengan kategori penilaian taman rumah terbaik dan cluster terbaik. Kegiatan tersebut telah dilaksanakan untuk kedua kalinya. Dengan memberikan award tentang lingkungan berarti turut membantu melestarikan dan membuat asri lingkungan di sekitar Alam Sutera BSD.

"Kami sudah laksanakan kegiatan ini untuk kedua kalinya. Tahun pertama kali kita lakukan di dua tahun yang lalu," kata Liza Djohan selaku Advertising & Promotion Head Alam Sutera Township Management saat ditemui Vemale pada acara Macnifest di The Flavor Bliss Alam Sutera BSD Minggu 30 November 2014 lalu.

Berikan award lingkungan hidup/ Copyright by Vemale.com

"Tahun ini, kami membedakan dua kategori, pertama taman rumah terbaik di seluruh rumah yang ada di Alam Sutera tidak luput dari penilaian kami, satu lagi penilaian award cluster terbaik. Ini merupakan jembatan buat kami untuk melakukan keselarasan hunian yang telah dilakukan bersama," lanjut Liza.

"Dari semua itu kami telah meminta seluruh cluster untuk mengirimkan proposal untuk menjalankan program apa yang sudah dijalankan dan apa program ke depannya untuk penghuni tinggal nyaman," kata Liza.

Dari semua peserta yang mengikuti kegiatan ini dipilih oleh juri yaitu tiga finalis yang terbaik di seluruh area Alam Sutera. Para penghuni pun terlihat kompak menghadiri acara Macnifest.

Peserta dipilih untuk mewakili Alam Sutera/ copyright by Vemale.com

"Dari semua peserta kami mengambil finalis yang sudah dilakukan oleh para 5 dewan juri, kami memilih 3 yang terbaik. Sementara untuk taman terbaik kami memilih dari seluruh cluster dan tiga terbaik di seluruh penghuni Alam Sutera," terangnya.

Diharapkan untuk tahun depan kegiatan ini dapat tetap terus dilaksanakan, demi menjaga kelestarian lingkungan di Alam Sutera BSD.

(vem/yun/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading