Sukses

Lifestyle

Tips Simpan Bawang Agar Lebih Awet

Bawang merupakan bumbu yang paling sering dipakai dalam memasak. Bawang memberikan cita rasa yang jauh lebih lezat untuk semua masakan. Seringkali kita membeli bawang dalam jumlah besar yang mana sering membusuk karena terlalu lama disimpan. Kali ini Vemale akan mencoba memberikan beberapa tips bagi Anda untuk menyimpan bawang agar lebih awet seperti yang telah dilansir oleh boldsky.com berikut ini.

Paper Bag

Bawang harus tetap kering setiap saat Ladies. Ini untuk mencegahnya cepat membusuk. Kantong kertas adalah pilihan yang sangat baik untuk menjaga bawang tetap kering. Pisahkan setiap jenis bawang dan masukkan dalam kantong kertas. Lubangi sedikit kantong kertas untuk memberikan sirkulasi udara.

Stoking

Siapa yang menyangka bahwa stoking bisa digunakan untuk menyimpan bawang. Masukkan bawang dalam stoking dan ikat atau buat simpul untuk memisahkan tiap bawang. Ini juga akan membuat bawang selalu terkena sirkulasi udara setiap waktu dan membuatnya tidak mudah busuk.

Jauhkan dari Kentang

Saat membeli dan juga menyimpan bawang usahakan untuk menjauhkannya dari kentang. Menyimpan bawang bersama dengan kentang dapat menyebabkan bawang membusuk karena kelembaban dan juga kandungan air yang tinggi dalam kentang.

Tempat Gelap dan Kering

Bawang bisa tahan lebih lama alias awet jika disimpan di tempat yang gelap dan kering. Kelembaban tidak baik untuk bawang karena dapat menyebabkan kerusakan atau busuk. Untuk itu sangat penting untuk menjaga bawang dari sinar matahari dan juga tempat lembab.

Semoga tips ini berguna bagi Anda ya Ladies.

(vem/ivy)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading