Selama ini kita lebih sering mengetahui acar mentimun dengan rasa manis dan asam. Tapi ternyata kita bisa membuat variasinya yang lain: acar mentimun pedas. Bahan-bahan apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana cara membuatnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.
Bahan-Bahan
1 buah mentimun segar
Advertisement
2 sdt garam
2 sdt cuka
2 sdt minyak wijen
3 siung bawang putih, ulek atau haluskan
2 buah cabai rawit, dirajang
1 sdt peppercorn Sichuan
2 sdt air
1 sdm minyak sayur
Cara Membuat
1. Potong buah mentimun dengan irisan tipis memanjang.
2. Taburi dengan garam, diamkan selama 1-2 jam.
3. Tiriskan, tambahkan cuka, minyak wijen, air dingin, dan bawang putih halus ke dalam mangkuk.
4. Tumis cabai rawit dan peppercorn Sichuan, lalu tuangkan ke dalam potongan mentimun.
Jika Anda ingin memiliki acar dengan rasa yang lebih manis, Anda bisa menambahkan gula. Selamat mencoba!
(vem/nda)