Sukses

Lifestyle

Resep Mie Kari Super Sedap

Jika ingin mengonsumsi mie kari, sebenarnya Anda bisa saja langung membuat mie instan rasa kari aneka merk yang banyak dijual. Tetapi, Anda tidak tahu bahan tambahan apa saja yang ada di dalamnya. Karena itu, membuat mie kari sendiri tentu lebih baik bagi Anda dan keluarga. Dengan demikian Anda dapat menentukan bahan-bahan sehatnya sendiri.

Bahan :

  • 300 g mie telur basah
  • 5 sdm minyak 
  • 6 sdm bumbu dasar kuning
  • 300 g udang kupas
  • 1 lt kaldu ayam
  • 250 g dada ayam asap, suwir-suwir
  • 5 batang kucai, potong 1 cm
  • 20 lembar daun kemangi
  • 1 sdm kari bubuk

Taburan:

  • 2 butir telur ayam, kocok lepas, buat orak arik
  • 2 sdm bawang merah goreng
  • Tauge secukupnya

Cara membuat :

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu dasar kuning bersama udang, masak hingga udang berubah warna. Tuang kaldu, didihkan.
  2. Masukkan dada ayam suwir, kucai, dan kemangi. Bubuhi kari bubuk, aduk rata.
  3. Taruh mie dalam mangkuk saji, tuangi kuah, dan taburi bahan taburan.
  4. Sajikan hangat

Selamat mencoba...

(vem/cha)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading