Sukses

Lifestyle

Nurul Habibah, Si Satpol PP Cantik Yang Populer di Media Sosial

Ladies, Anda pasti pernah mendengar atau melihat sosok Nurul Habibah dari berbagai media sosial atau pemberitaan. Belakangan ini sosok Nurul Habibah memang cukup menghebohkan jagad dunia maya. Gadis berparas cantik yang berprofesi sebagai Satpol PP ini menjadi buah bibir karena foto selfienya yang berseragam Satpol PP menyebar luas di berbagai jejaring sosial. Banyak orang menganggap Nurul sebagai Satpol PP tercantik yang pernah mereka lihat.

Banyak pujian datang pada gadis asal Padeglang, Banten ini. Sampai-sampai Nurul terkejut tiba-tiba dirinya menjadi sangat populer si media sosial.

"Saya tahu dari temen, saya penasaran dan nyari tahu. Kaget lihatnya," kata Nurul seperti dilansir Merdeka.com.

Beberapa foto narsis Nurul Habibah yang menyebar di sosial media.

Sebenarnya Nurul hanya iseng berselfie dan mengunggah fotonya di sosial media, seperti yang lumrah dilakukan gadis lainnya. Hobinya berfoto dan selfie itu ternyata membuatnya menjadi selebritis dadakan dalam waktu yang singkat. Selain selfie, Nurul juga sempat mengikuti beberapa sesi pemotretan.

Gadis yang bertugas menjadi Satpol PP Kabupaten Padeglang sebagai tenaga honorer staf administrasi ini juga sempat mengikuti kontes Kaka Teteh Padeglang namun tidak berhasil memenangkannya.

Menjadi Satpol PP menurut gadis ini merupakan sebuah tantangan tersendiri. Pekerjaan ini kurang disukai oleh beberapa pihak yang 'nakal' karena kerab menertibkan mereka. Nurul pun tak segan ikut turun ke lapangan untuk melakukan penertiban pedagang, PNs, sampai pelajar yang tidak tertib. Namun, terkadang hal ini membuat gadis berwajah imut ini takut.

"Kadang suka takut kalau lagi ke pasar. Enggak berani pakai seragam mending pakai baju bebas. Takut dibilang, dia tuh yang pernah menertibkan," ujar Nurul.

Wah, tetap semangat, Nurul, semoga kepopuleran instan ini tak menjadi penghambat dalam bekerja..

(vem/cha)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading