Sukses

Lifestyle

4 Tips Penting untuk Deep-Frying (Teknik Menggoreng dengan Banyak Minyak)

Pernahkah Anda menggoreng makanan dengan menggunakan banyak minyak hingga bahan makanan terendam dan bisa matang secara merata? Teknik menggoreng seperti ini disebut dengan deep-frying. Keuntungan utama dari menggunakan teknik memasak ini adalah bahan makanan yang Anda masak bisa matang secara merata. Hanya saja Anda perlu menggunakan banyak minyak untuk menggoreng. Dan berikut ini adalah empat tips penting yang perlu Anda ikuti jika menggunakan teknik deep-frying.

    Perhatikan Jenis Minyak yang Anda Gunakan

    Berbagai jenis minyak untuk menggoreng seperti minyak sayur, minyak canola, dan sebagainya sama-sama bisa digunakan untuk deep-frying. Tapi sangat disarankan untuk menggunakan minyak yang masih baru. Tujuannya adalah untuk mendapatkan rasa makanan yang lezat, minyak lama atau yang sudah dipakai berkali-kali bisa sangat mempengaruhi rasa bahan makanan yang Anda masak.

    Persiapkan Bahan Makanan

    Sebelum digoreng, bahan makanan memang sebaiknya dibalut dengan adonan. Atau setidaknya Anda perlu membaluri bahan makanan dengan tepung. Tapi jika bahan makanan yang akan Anda goreng tidak menggunakan tepung seperti keripik singkong, pastikan agar bahan makanan benar-benar kering. Memasukkan bahan makanan yang basah tanpa balutan tepung bisa menciptakan percik-percik minyak.

    Temperatur Minyak

    Jika temperatur minyak tidak cukup panas, maka makanan yang dihasilkan akan berminyak dan saling menempel satu sama lain. Tapi jika minyak terlalu panas, makanan akan mudah gosong tetapi bagian dalam makanan bisa saja masih mentah. Agar bisa memastikan bahwa temperatur minyak sudah pas untuk memasak, Anda bisa memasukkan secuil roti tawar ke dalam minyak dan jika roti bisa berwarna kecoklatan dalam waktu 60 detik, itu tandanya minyak sudah siap digunakan untuk menggoreng dengan teknik deep-frying.

    Jangan Memasukkan Terlalu Banyak Bahan Makanan

    Ingin dapat makanan dengan cita rasa yang pas dan cantik? Pastikan Anda tidak terlalu banyak memasukkan bahan makanan ketika menggorengnya. Setiap bahan makanan seharusnya terpisah dan tak berdekatan. Jika Anda memasukkan terlalu banyak bahan makanan, makanan yang dihasilkan bisa jadi malah lembek dan tidak renyah.

Ketika Anda selesai menggoreng dengan teknik deep-frying ini, jangan lupa untuk menyerap minyak berlebih dari makanan yang selesai digoreng. Letakkan hasil gorengan di atas kertas minyak atau dalam saringan selama beberapa saat sebelum dihidangkan.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading