Sukses

Lifestyle

Mix Diner & Florist, Jual Bunga Yang Memiliki Lambang Dan Arti

Ladies, wanita mana yang tidak senang apabila dikasih bunga cantik dan indah? Tentu semua wanita di muka bumi ini akan sangat bahagia bila mendapatkan bunga dari sang kekasih, sahabat, kerabat dekat dan teman.

Namun apakah Anda semua tahu bahwa di balik keindahan bunga tersebut juga memiliki arti dan lambang dari setiap jenis bunganya? Contohnya bunga mawar yang cantik dan harum, mawar memiliki warna yang berbeda-beda, ada merah, kuning dan merah jambu. Dari ketiga warna mawar tersebut memiliki lambang dan arti berbeda loh.

“Bunga kan punya cerita masing-masing ya, ingin menunjukkan ekspresi ke sahabat bunga maka pilih warna kuning. Mau memperlihatkan kebahagiaan di depan orang, pilih warna pink. Atau mau kasih untuk teman yang sedang sidang kuliah, bisa kasih warna orange karena warna orange melambangkan semangat,” kata Sri Gusni penjual bunga di Mix Diner and Florist di Mampang Jakarta Selasa 5 Agustus 2014 lalu.

Foto: copyright by Vemale.com

“Bunga yang sering dibeli adalah bunga mawar. Untuk acara ulang tahun atau pernikahan pasti bunga mawar. Agak lebih dewasa sedikit, bunga lili untuk kasih ke orang tua. Memang harga bunga lili agak mahal dibanding bunga lainnya atau bunga gardera. Kalau ibu-ibu pasti sukanya sedap malam, karena mengeluarkan wangi yang sedap,” tambahnya.

Menurut Sri, orang Indonesia belum begitu terbiasa untuk memberi bunga, paling hanya momen-momen tertentu seperti Valentine, pernikahan atau acara ulang tahun. Itulah yang membuat masih kurangnya penjual bunga di Indonesia.

Foto: copyright by Vemale.com

“Berdasarkan pengalaman pribadi saya, waktu itu diminta tolong untuk mencari bunga dan ternyata agak susah. Gak sesuai dengan ekspektasi, akhirnya saya cari-cari bunga sendiri dan ternyata bunga itu tidak mahal. Lalu belajar sendiri dari buku mengenai bunga,” ungkap Sri.

Dengan pengalaman itulah yang membuat Sri tertarik untuk berjualan bunga, di samping itu ia pun juga menyukai berbagai jenis bunga. “Setiap orang yang beli bunga, kalau bisa konsultasi ke saya dulu, karena konsultan bunganya saya. Karena itu, berdasarkan pengalaman kita dulu, susah cari bunga dan susah konsultasi, makanya kita bikin customer ke sini nyaman dan mereka bisa konsultasikan kebutuhan mereka apa. Kadang kan bingung mau kasih bunga apa. Budget berapa juga kita tanya dulu, karena akan kita sesuaikan,” jelasnya.

Foto: copyright by Vemale.com


Untuk harga bunga di Mix Diner and Florist pun sangat murah sehingga semua kalangan baik anak sekolah atau mahasiswa dapat membeli bunga. Harga bunga setangkai Rp 7.000 hingga buket mencapai Rp 350.000 bahkan untuk mahasiswa apabila menunjukkan kartu mahasiswa dapat membeli bunga buket seharga Rp 30.000 – Rp 50.000 saja.

Nah Ladies, apakah Anda sudah terbiasa mengeluarkan ekspresi dengan memberikan bunga kepada orang yang Anda kasihi? Bila ingin memulainya, Anda bisa datang dan membeli bunga dengan harga yang ekonomis di Mix Diner and Florist SPBU Pertamina Bestindo Mampang di jalan Kapten Tendean Jakarta. Atau bisa memesan di nomor 087777883506 dan 081212946212.

(vem/yun/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading