Sukses

Lifestyle

Surabi Duren, Jajanan Khas Bogor Enak Dan Lezat

Ladies, Anda pasti pernah mencoba jajanan yang menjadi ciri khas kota Sunda, yaitu surabi. Tidak hanya makanan berat saja yang dimodifikasi dengan berbagai rasa, surabi pun kini mempunyai banyak rasa yang dapat memanjakan lidah Anda.

Seperti di kota hujan Bogor yang mempunyai tempat jajanan surabi di pinggir jalan yang begitu ramai didatangi oleh para wisatawan lokal. Tepat di kawasan Sukasari Bogor ini bernama Surabi Duren yang berdiri sejak tahun 2005. Surabi Duren ini merupakan pelopor pertama kali jajanan surabi di kota Bogor yang kemudian diikuti oleh banyak tempat jual surabi-surabi lain yang ikut meramaikan kota Bogor, Jawa Barat.

Foto: copyright by Vemale.com

“Kita mulai jual surabi pertama kali yang ada di Bogor. Selama sembilan tahun berdiri dari tahun 2009 hingga 2014 ini sudah banyak pengunjung yang datang ke sini. Mungkin karena rasa dan memang yang pertama kali jual surabi di sini, jadi ya pada datang ke sini,” kata Deden salah satu pengelola surabi duren di Bogor Kamis 31 Juli 2014 lalu.

Deden pun mengakui setiap harinya ia bisa menghabiskan sekitar 500 surabi dengan rasa yang variatif. Rasa-rasa yang ada di tempat surabi duren ini pun hampir tersedia lebih dari lima rasa dan surabi duren keju merupakan yang paling banyak disukai.

Foto: copyright by Vemale.com

“Selain surabi duren keju, yang menjadi favorit adalah surabi telur pakai sosis dan masih banyak juga rasa yang dipesan paling banyak oleh pengunjung,” tambah Deden.

Harga-harga dari setiap surabi berbeda-beda sesuai dengan rasa, tetapi semua harganya pun sangat ekonomis, seperti surabi duren keju yang hanya Rp 9.500,00. Menurut informasi terbaru yang didapat oleh tim Vemale, surabi duren ini rencananya akan pindah tempat, tidak lagi di pinggir jalan Sukasari.

Foto: copyright by Vemale.com

“Kita akan pindah tempat, masih belum tahu di mana tempatnya, masih mencari juga, tetapi yang pasti tidak akan jauh dari tempat ini,” jelasnya.

Nah Ladies, penasaran seperti apa rasa dari berbagai surabi yang ada di Surabi Duren? Datang saja ke Bogor.

(vem/yun/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading