Membuat cookies identik dengan bahan yang sederet dan waktu yang lama. Tetapi ternyata Anda bisa lho membuat kukis hanya dengan 2 bahan dalam waktu kurang dari 10 menit. Wah, kukis apakah itu? Yuk contek resep kukis macaroon kelapa 2 bahan berikut ini:
Bahan:
100-150 gram kelapa parut kering tawar
1 kaleng susu kental manis (bukan susu evaporasi)
Cara Membuat:
- Panaskan panggangan ke api sedang
- Tuangkan 3/4 kaleng susu kental manis ke dalam mangkuk besar
- Masukkan 100 gram kelapa parut kering ke dalamnya dan aduk rata
- Bentuk adonan menjadi bola kemudian panggang selama kurang lebih 30-45 detik hingga kukis matang.
- Dinginkan, masukkan dalam wadah kering kedap udara.
Tips:
- Jika Anda menginginkan kukis yang lembut, takar kelapa parut dan susu kental manis hingga konsistensi yang tepat, yaitu tidak terlalu kering.
- Biarkan kukis di panggangan hingga warnanya berubah coklat keemasan agar renyah di bagian luarnya.
Bagaimana, mudah bukan membuatnya, Ladies? Selamat mencoba!
Advertisement
- Resep Biskuit Yoghurt Mudah (3 Bahan Saja)
- Yuk, Bikin Cookies Kacang Lebaran Hanya Dengan 3 Bahan
- Resep Cookies Mudah Dan Praktis Hanya Dengan 3 Bahan
- Sajian Ramadan: 5 Resep Legit Olahan Kurma
- Resep Biskuit Brownies Lezat Renyah
- Yuk Bikin Kukis Nutella Dengan 5 Bahan Gampang Ini
(vem/wnd)