Sukses

Lifestyle

Zaskia Adya Mecca: Menghabiskan Waktu di Lokasi Syuting Selama Ramadhan

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan aktris cantik yang satu ini. Adalah Zaskia Adya Mecca sering menghiasi layar TV dengan aktingnya yang luar biasa. Tak hanya itu. Istri dari sutradara terkenal Indonesia Hanung Bramantyo ini memiliki kesibukan bertambah karena menjadi orang di balik layar dalam produksi sang suami.

Menjadi terkenal setelah menggunakan hijab
Mengenakan hijab menjadi sebuah keuntungan tersendiri bagi Zaskia Adya Mecca. Ia pun mengakui bahwa dirinya menjadi terkenal seperti sekarang setelah memutuskan untuk berhijab.

 

Aktris cantik Zaskia Adya Mecca dalam acara fashion show Busana Muslim di Balai Kartini Jakarta Selatan | copyright vemale.com

 

“Justru sebelum pakai hijab enggak terkenal. Pas pakai hijab orang langsung tahu tanpa harus mikir dulu itu aku”, kata Zaskia saat ditemui dalam sebuah acara fashion show busana Muslim di Balai Kartini Jakarta Selatan Rabu 25 Juni 2014.

Selain itu, dengan mengenakan hijab sudah menjadi identitas pribadi buat Zaskia karena awalnya ibu beranak dua tersebut dipandang sebelah mata dan dibilang hanya mengikuti trend saja, tapi akhirnya Zaskia membuktikan kalau keputusannya untuk berhijab datang dari hati bukan karena ajakan dari orang lain sehingga Ia tetap berkomitmen untuk mengenakan jilbab sampai sekarang ini.

Menghabiskan waktu di lokasi syuting
Di bulan Ramadhan, selain siap untuk menjalankan puasa aktris cantik tersebut termasuk orang yang tidak ribet soal makanan bahkan saat menjalankan sahur sebelum puasa Zaskia memilih makanan apa saja yang tersedia karena Ia pun harus menghabiskan waktu di lokasi syuting.

“Aku kalau sahur makan seadanya, justru kalau Ramadhan lebih banyak di lokasi syuting terus dan menu apa adanya”, ungkap Zaskia.

Bekerja di bulan Ramadan tentu setelah mendapatkan ijin dari suami. Dengan begitu, Ia dan Hanung bisa membagi tugas untuk mengurus kedua buah hati mereka. Termasuk saling pengertian harus menghabiskan banyak waktu di lokasi syuting saat Ramadan.

Nah Ladies, sibuk di bulan Ramadan boleh saja. Asal, harus minta izin dulu kepada suami dan berbagi tugas mengurus keluarga bersama suami seperti Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo.

(vem/yun/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading