Sukses

Lifestyle

Roti Panggang Sayur Bumbu Kari

Roti panggang sayur bumbu kari cocok untuk Anda yang menyukai sayur maupun para vegetarian. Rasa kari membuat roti panggang ini menjadi sajian berbeda di pagi atau sore hari Anda.

Bahan:

  • 4 Lembar roti tawar atau roti gandum
  • 1 sdt. mentega atau butter

Untuk Topping:

  • 1 siung  bawang bombay
  • 1 buah tomat
  • 1 buah cabai hijau, cincang halus 
  • 1 buah wortel, parut
  • 1 sdm. minyak
  • 1/2 sdt bubuk kari
  • Garam sesuai selera Anda

Cara membuat:

  1. Panggang roti tawar dalam pemanggang dan oleskan mentega di satu sisi irisan roti.
  2. Panaskan minyak dalam wajan di atas api sedang, tumis cabai, bawang, tomat & wortel hingga harum dan kecoklatan.
  3. Tambahkan bubuk kari dan garam sesuai selera, tumis sekitar 2-3 menit.
  4. Tambahkan topping sayuran di atas roti panggang dan tutupi topping dengan roti panggang lainnya.
  5. Diamkan beberapa menit agar minyak terserap dalam roti.
  6. Sajikan untuk sarapan atau bersama teh di sore hari.

(vem/cha)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading