Sukses

Lifestyle

Wow! Gadis Ini Masih Berusia 11 Tahun Tapi Sudah Mendapatkan Beasiswa 354 Juta dari Google

Di usia yang masih sangat muda, Audrey Zhang sudah mendapatkan beasiswa sebesar 30 ribu dolar atau sekitar 354 juta rupiah dari Google. Tidak hanya itu, Google juga memberikan bantuan dana sebesar 50 ribu dolar ke sekolahnya Island Trees Middle School di Levittown. Keren banget nggak sih? Bagaimana ia bisa mendapatkan beasiswa sebesar itu dari Google?

Pemenang Doodle 4 Google yang Ketujuh
Dilansir dari washingtonpost.com, Audrey yang baru berusia 11 tahun dinobatkan sebagai pemenang di kompetisi Doodle 4 Google yang ketujuh ini. Kompetisi ini diikuti oleh 100.000 murid sekolah dari seluruh Amerika Serikat. Ada 50 finalis yang terbang ke Mountain View, Calif bulan lalu untuk mengikuti upacara di kantor pusat Google. Tetapi hanya Audrey--sebagai pemenang yang bisa mendapatkan tambahan satu hari di sana untuk bergabung dengan tim Google.

Mesin yang Bisa Membersihkan Air Berpolusi
Audrey membuat sebuah karya yang unik dan komplit. Karyanya adalah sebuah mesin yang bisa membersihkan air yang berpolusi. Menurut Ryan Germick, ketua tim Google Doodle, karya Audrey ini sangat segar, sangat lengkap, dan komplit.

Inilah karya Audrey. | Foto: copyright washingtonpost.com

"To make the world a better place, I invented a transformative water purifier. It takes in dirty and polluted water from rivers, lakes, and even oceans, then massively transforms the water into clean, safe and sanitary water, when humans and animals drink this water, they will live a healthier life." -Audrey Zhang

Mengikuti Kompetisi Tiga Tahun Berturut-Turut
Ryan Germick merasa terkesan dengan kegigihan Audrey. Rupanya Audrey mengikuti kompetisi ini selama tiga tahun berturut-turut hingga akhirnya ia bisa menjadi pemenang tahun ini. Selain itu, Ryan terkesan dengan setiap detail di karya Audrey. "Ada serangga-serangga bercahaya dan banyak karakter kecil serta ada naga di mana-mana," ungkapnya. Imajinasi Audrey memang sangat luar biasa.

Google Terinpirasi oleh Karya Audrey
"Inilah bakat yang benar-benar alami. Audrey lahir dengan sesuatu yang sangat luar biasa," jelas Ryan. Ia mengungkapkan bahwa Google terinspirasi dari karya Audrey. Selain itu, ia melihat bahwa Audrey memiliki masa depan yang cerah sebagai seorang seniman. Google pun mendonasikan uang sebesar 20 ribu dolar untuk menyediakan air bersih dan kamar mandi di 10 sekolah di Bangladesh atas nama Audrey.

"Jika kalian tidak menggambar, kalian tidak bisa menunjukkan ke orang lain bagaimana ide kalian yang sesungguhnya," ungkap Audrey yang juga gemar membuat berbagai patung dan perhiasan ini.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading