Sukses

Lifestyle

Gara-Gara Ponsel Jatuh, Ibu dan Anak Ini Tewas di Tangki Septik

Dua orang meninggal dan tiga lainnya terluka saat sedang mencoba untuk menyelamatkan ponsel yang jatuh ke dalam lubang tangki septik sedalam lutut. Dilansir dari scmp.com, tragedi ini bermula ketika seorang wanita yang tak diketahui namanya di kota Xinxiang, Henan tak sengaja menjatuhkan ponselnya ke dalam lubang jamban. Kejadian itu pun berakhir naas karena suami dan ibu mertua wanita itu tewas saat berusaha untuk menyelamatkan ponsel yang jatuh tersebut.

Tak Bisa Bernapas dan Kehilangan Kesadaran
Suami dari wanita itu pun melompat ke tangki septik tersebut untuk mencari ponsel yang ternyata masih baru. Sayangnya, ia tak bisa bernapas dan tak lama kemudian langsung kehilangan kesadaran. Mengetahui hal tersebut, ibu mertua wanita langsung ikut masuk ke dalam untuk menyelamatkan putranya. Dan naas sang ibu mertua pun juga kehilangan pernapasan.

Sang ayah mertua yang menangisi nasib yang menimpa istri, menantu, dan putranya. | Foto: copyright scmp.com
Sang wanita langsung panik dan masuk ke dalam lubang tangki septik. Ia pun mengalami nasib yang sama. Ayah mertua wanita itu yang mengetahui anggota keluarganya mengalami nasib naas langsung meminta bantuan para tetangga.

Dua Orang Pada Akhirnya Meninggal
Para tetangga pun berusaha untuk menyelamatkan tiga orang yang kehilangan kesadaran di dalam tangki septik. Sayangnya, dua orang meninggal di rumah sakit, yaitu ibu mertua dan suami dari sang wanita. Sementara wanita itu sendiri harus dirawat intensif di rumah sakit. Beberapa orang mengalami luka-luka, termasuk sang ayah mertua.

Penduduk desa mengatakan bahwa para korban berada di dalam lubang tangki septik tidak lebih dari lima menit. Sementara tangki septik itu sendiri memiliki kedalaman hingga selutut. Dokter rumah sakit menjelaskan bahwa para korban meninggal karena mati lemas.

Ambulans yang Datang Terlambat
Korban ibu dan anak yang pada akhirnya meninggal itu sebenarnya masih bernapas saat dikeluarkan dari tangki septik. Hanya saja ambulans datang terlambat lebih dari satu jam.



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading