Sukses

Lifestyle

Ingin Bisa Terus Langgeng Meski Harus LDR? Coba Ikuti Cara Jennifer Lawrence Ini

Long Distance Relationship (LDR) atau hubungan jarak jauh memang memiliki banyak tantangan sendiri. Saat kita berada di sini, sedangkan sang kekasih berada jauh di sana, rasanya akan semakin sulit untuk terus mempertahankan hubungan. Hmm, tapi ternyata kita bisa tetap membuat hubungan kita langgeng dan berjalan dengan lancar kok meski harus LDR. Coba deh ikuti cara yang dilakukan oleh Jennifer Lawrence ini.

"Ketika kita sama-sama sibuk, kita sepakat untuk mengacuhkan satu sama lain," ungkap Jennifer yang memiliki kekasih seorang aktor berdarah Inggris bernama Nicholas Hoult ini. "Tetapi bukan benar-benar saling mengacuhkan satu sama lain, hanya saja tak ada yang marah diantara kita ketika tak ada yang membalas pesan atau menelepon. Hidup kita sangatlah sibuk. Tentu saja kita tahu apa yang sedang ia lakukan, dan kita mempercainya. Kita masih sangat muda dan rasanya hanya seperti jika kita tinggal di kota yang sama, apa yang akan terjadi? Kita akan tinggal bersama nantinya. Setidaknya dengan cara ini dia masih sejalan denganku: Kita bisa pergi berdua dan memiliki kehidupan sendiri dan tahu bahwa kita saling memiliki satu sama lain," lanjutnya seperti yang dilansir oleh womenshealthmag.com.

Sepertinya Jennifer dan Nicholas telah sama-sama membangun kepercayaan yang kuat. Meskipun sama-sama sibuk, mereka masih berusaha untuk tetap saling berhubungan. Menjalin hubungan jarak jauh memang punya tantangan dan kesulitannya sendiri. Tinggal bagaimana kita saja yang mengatur semuanya. Dari hal yang disampaikan oleh Jennifer tersebut, kita bisa tahu bahwa saling percaya adalah kunci penting dan utama untuk bisa terus langgeng saat menjalin hubungan jarak jauh.

Menjalin sebuah hubungan percintaan juga tak seharusnya membatasi kehidupan dan kesibukan yang kita miliki sendiri. Semuanya memang butuh prioritas dan kemampuan untuk membagi waktu yang kita miliki. Ladies, bagaimana menurut Anda? Apakah Anda punya cara tersendiri untuk bisa menjalani hubungan jarak jauh? Dan bagaimana Anda bisa membangun kepercayaan satu sama lain?

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading