Sukses

Lifestyle

Pernahkah Anda Mendengar Cerita Si Gajah Putih Terbang?

Ladies, cobalah untuk luangkan waktu Anda sejenak. Pernahkah Anda mendengar cerita tentang Si Gajah Putih Terbang? Cerita ini mungkin tampak konyol atau aneh, tapi percayalah bahwa cerita ini akan mengubah sudut pandang Anda dan bahkan bisa mengubah kehidupan Anda.

Suatu hari ada seorang pria berteriak di tengah kerumunan orang banyak, "Lihat! Ada gajah putih terbang di angkasa! Lihat! Lihat!" Orang-orang di sekitarnya pun langsung tersedot perhatiannya. Satu dua orang yang ada di dalam kerumunan itu mungkin akan menganggap pria itu gila. Tapi kemudian tiba-tiba ada satu orang yang ikut mengiyakan ucapan sang pria, "Ah iya, aku melihatnya. Ada gajah putih terbang di angkasa sana. Apakah kalian tidak melihatnya? Aku melihatnya dengan jelas."

Tak lama setelah itu, beberapa orang pun mulai ikut mengiyakan ucapan si pria. "Ah iya, itu si gajah putih terbang." "Wah, sungguh ajaib! Gajah putih sebesar itu bisa terbang bebas di angkasa seperti burung." "Sangat menakjubkan! Iya iya, aku juga melihatnya." Si pria yang tadi pertama kali meneriakkan bahwa ada gajah putih terbang pun langsung pergi, "Orang-orang ini memang benar-benar bodoh, mana ada gajah putih yang bisa terbang di angkasa, hahaha!"

Jika Anda adalah bagian dari kerumunan itu, apa yang akan Anda lakukan ketika ada seorang pria yang meneriakkan bahwa dirinya melihat seekor gajah putih terbang? Mungkin awalnya Anda akan menganggap orang itu gila dan ngawur. Namun, ketika ada seseorang yang mengaku juga bisa melihat ada gajah putih terbang, Anda akan ragu, mana sih gajahnya? Lalu, ketika mulai banyak orang yang mengaku juga bisa melihat gajah putih terbang, Anda yang awalnya enggan juga pada akhirnya bersuara, "Iya, aku juga melihatnya."

Apa artinya semua ini? Ladies, pernahkah Anda mengiyakan sesuatu yang sebenarnya tidak benar-benar Anda percayai hanya karena orang lain juga mempercayai hal yang sama? Begitu banyak informasi, paradigma, berita, atau hal yang beredar di sekitar kita. Kita kadang sering ikut arus meyakini sebuah hal yang diyakini banyak orang. Padahal hal tersebut belum terbukti kebenarannya.

So, kita harus lebih berhati-hati lagi dalam mempercayai sesuatu atau meyakini sesuatu. Mempercayai sesuatu hanya karena banyak orang lain juga mempercayainya tidak selalu menjadi hal terbaik dan paling bijak. Adakalanya kita tetap harus percaya pada kata hati kita dan meyakini fakta yang kita lihat sebenarnya. Menyuarakan kebenaran memang bukan hal yang mudah, tetapi jika kebenaran tidak disampaikan, sampai kapan kita terbelenggu dalam sebuah kebohongan? Well, it's easier said than done but it's worth trying.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading