Sukses

Lifestyle

Tujuan Bulan Madu Di Negara Turki

Seperti yang telah Ladies ketahui bahwa setelah mengadakan resepsi, pasangan pengantin baru Alyssa Soebandono dan juga Dude Harlino segera bertolak menuju negara Turki untuk berbulan madu. Selama ini tujuan atau destinasi untuk honeymoon atau bulan madu biasanya adalah negara-negara indah di Eropa atau di Maldives. Namun kedua artis sinetron ini malah memilih negara Turki.

Kira-kira tujuan bulan madu apa saja sih yang bisa menjadi rekomendasi bagi Anda yang ingin menyusul jejak Alyssa dan juga Dude? Simak di sini yuk...

(vem/ivy)

1. Antalya

Menurut wikipedia, Antalya ini dulunya dikenal sebagai Atalia atau Adalia yang berasal dari bahasa Yunani. Kota ini merupakan ibu kota dari Provinsi Antalya yang terletak di sebelah barat Turki. Kota ini terletak di tebing yang curam dan dikelilingi oleh deretan pegunungan, hutan dan juga Laut Tengah. Kota ini betul-betul memiliki pemandangan yang indah. Pembangunan yang pesat sejak tahun 1970 an telah menjadikan kota ini sebagai destinasi pariwisata yang luar biasa.

Antalya kini menjadi tujuan bulan madu yang dicari di negara Turki. Antalya memiliki pelabuhan yang menakjubkan, kehidupan malam yang luar biasa, resort-resort yang indah, banyak mall untuk berbelanja serta restoran yang siap menjamu lidah para pasangan yang sedang berbulan madu.

2. Pantai Lara

Bagi Anda pecinta pantai, Lara Beach atau Pantai Lara ini merupakan pilihan yang sangat tepat bagi Anda dan juga pasangan. Anda tak perlu bingung mencari tempat untuk menginap karena sudah disediakan banyak sekali hotel di sepanjang pantai berpasir emas tersebut.

Pantai Lara ini letaknya 16 km dari pusat kota Antalya dan jika Anda menginginkan bulan madu yang sempurna dengan suasana pantai serta hembusan angin dan desiran ombak tempat ini merupakan jawaban bagi pertanyaan Anda.

3. Konakli

Konakli ini dulunya disebut Åžarapsa dan Telatiye merupakan sebuah kota yang juga terletak di Provinsi Antalya. Perekonomian dari kota ini bergantung pada pariwisata pantai. Di kota tersebut terdapat 15 hotel berbintang lima. Selain itu rumah kaca dan juga perkebunan pisang menjadi komoditas dari kota kecil dengan populasi sebanyak 13 ribu jiwa itu.

Di Konakli ini Anda akan ditawari dengan berbagai macam olahraga air yang menantang dan Anda akan benar-benar menikmati keindahan laut di tempat tersebut. Ada juga banyak restoran yang tersedia untuk memanjakan lidah Anda dan mencoba semua kuliner khas Turki.

4. Cappadocia

Kota ini adalah daerah bersejarah di Anatolia Tengah, terutama di Provinsi NevÅŸehir di negara Turki modern. Seperti yang dilansir oleh Wikipedia.org, Cappadocia ini merupakan tujuan wisata populer, karena mempunyai banyak tempat dengan ciri geologi, sejarah dan budaya unik. Terletak di barat daya kota besar Kayseri, yang dilayani perhubungan udara dan kereta api ke Ankara dan Istanbul.

Banyak pasangan yang melakukan hal-hal unik di kota ini. Ada yang menikah di balon udara, melayang di atas kota dengan banyak tebing dan bebatuan yang sangat indah. Well, Anda tertarik Ladies?

5. Instanbul

Istanbul merupakan adalah kota terbesar di Turki yang menjadi jantung ekonomi, budaya, dan sejarah negara ini. Kota ini memiliki penduduk sebanyak 13,9 juta jiwa. Kota ini juga merupakan salah satu destinasi honeymoon yang paling hot di Turki saat ini.

Istanbul menawarkan pemandangan yang sangat indah, banyak tujuan belanja dan juga kehidupan malam yang indah yang bisa Anda nikmati bersama pasangan Anda saat berbulan madu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading